Marcell Adhya Pratama, pria asal Jawa Barat, Indonesia menjadi juara di ajang internasional Man of The Earth 2021. Dirinya berhasil menembus Top 5 dan menjadi pemenang utama ajang yang mengusung slogan Men of Value tersebut.
Pada ajang internasional itu, Marcell Adhya Pratama telah mengalahkan kontestan lainnya dari berbagai perwakilan negara di dunia yang mengikuti kontes tersebut.
Pencapaian model sekaligus kreator digital asal Jawa Barat itu dibagikan melalui foto di unggahan instagram pribadi miliknya @mars_acelll pada (22/9/2021). Tak lupa, ia juga mengucapkan terima kasih kepada para pendukungnya dengan menggunakan mahkota Man Of The Earth 2021 di foto tersebut.
“Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua orang yang telah mendukung saya melalui perjalanan yang sulit ini untuk mencapai prestasi, terutama untuk keluarga dan sahabat saya, tim pendukung dan banyak dari kalian yang tidak dapat saya sebutkan namanya,” tulis Marcell yang sudah Sampai Jauh terjemahkan.
View this post on Instagram
Ajang tahunan bertema advokasi lingkungan yang menyuarakan program Membela Bumi tersebut seharusnya digelar di Turki, namun sayang harus digelar secara virtual karena pandemi Covid-19.
Masih melalui Instagramnya, pria yang akrab disapa Marcell ini mengungkapkan perjuangannya yang tak mudah dalam meraih prestasi internasional dari ajang Man Of The Earth 2021 itu.
“Hal Itu tidaklah mudah dan banyak tantangan yang harus saya lalui,” tulisnya lagi.
Kemenangan Marcell di ajang ini membuatnya merasa antusias menghadapi karier di dunia modeling yang kian menantang. Dirinya berharap bahwa petualangan baru ini menjadi momen terbaik dalam hidupnya dan dapat diingat hingga tua nanti, dikenang oleh generasi kita, semua orang dan alam semesta.
Ia juga masuk dalam Top 3 ‘Best in National Costume’ bersama perwakilan Asia Tenggara lain, yakni Thailand dan Filipina. Diketahui, kostum yang dikenakannya di ajang Man Of The Earth 2021 itu bertajuk ‘Roi Des Bisons’ karya Salatiga Carnival Center.
Sebelum dinyatakan sebagai pemenang, para peraih Top 5 menjalani wawancara tertutup. Hingga akhirnya perwakilan Indonesia menjadi juara di Man of the Earth 2021. Selamat untuk Marcell dan ukirlah selalu prestasi untuk bangsa!