Sampaijauh.com
No Result
View All Result
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video
Sampaijauh.com
No Result
View All Result
Home Inspirasi Nyata

Zahra Muzdalifah: Bintang Timnas RI Putri yang Direkrut Klub Liga Inggris

Pesepak bola perempuan Indonesia pertama yang bergabung dengan klub Liga Inggris!

Penulis :Wulan Octaviani| Editor :Madava Nanda
September 17, 2022
in Inspirasi Nyata, Tokoh Inspiratif
Waktu Baca: 2 menit
0 0
0
Zahra Muzdalifah

Zahra Muzdalifah. Sumber foto: instagram.com/@zahmuz12

14
VIEWS
Bagikan ke Whatsapp

Kabar membanggakan datang dari dunia sepak bola Indonesia. Pemain Timnas Putri Indonesia, Zahra Muzdalifah akhirnya resmi bergabung dengan klub asal Inggris, South Shields Women FC. Diketahui Zahra sebelumnya telah melakoni trial selama 4 bulan.

Pada klub barunya, South Shields Women FC, Zahra akan dilibatkan dalam kompetisi North East Regional atau kasta kelima kompetisi sepakbola wanita di Inggris bersama 22 pemain lainnya. Bahkan namanya sudah didaftarkan ke FA untuk jadi bagian skuad South Shields Women FC untuk musim 2022/2023.

South Shields FC sendiri bukanlah klub sepak bola baru terbentuk. Diketahui klub ini telah berdiri sejak 1888. Kendati sudah berdiri lama, mereka baru membentuk tim perempuan pada tahun 2013.

Melansir dari akun Twitter @idn_abroad, debut Zahra sebagai pemain bola asal RI yang go international ditandai saat bermain bersama South Shields di match pertama musim dan menghadapi Blyth Town Ladies. Saat itu, Zahra menciptakan 1 assist untuk salah 1 gol timnya dan membantu timnya meraih kemenangan dengan skor 4-0.

ia pun sudah mencatat debut bersama South Shields di match pertama musim ini menghadapi Blyth Town Ladies, Zahra menciptakan 1 key pass untuk salah 1 gol tim nya & membantu timnya raih kemenangan 4-0.

Mantab nambah lagi Garuda Pertiwi kita yang abroad, Goodluck Zahra ! 🙌🏾 pic.twitter.com/gTnbKGSH3M

— Idn_abroad (@idn_abroad) September 15, 2022

Perjalanan Karir dan Prestasi Zahra Muzdalifah di Dunia Sepak Bola

FYI, karir sepak bola Zahra dimulai dari SSB Madani Meruya dan SSB Patriot Merah Putih. Lalu pada 2021, Zahra mengasah bakatnya dengan bergabung ke ASIOP Footbal Academy. Bahkan di usianya yang kala itu baru 12 tahun, Zahra diberi kepercayaan oleh ASIOP untuk mengikuti kompetisi sepak bola di Norwegia saat itu.

Prestasi Zahra yang lainnya ia juga pernah bermain untuk im Ngapak FC dan Jakarta 69 hingga sebagai kapten tim di Persija Jakarta. Pada Asian Games 2018, Zahra menjadi anggota Timnas wanita Indonesia dan juga menyandang peran sebagi kapten tim. Di Asian Games 2018, Zahra mencetak 2 gol dalam kemenangan 6-0 Indonesia atas Maladewa.

Sederet prestasi demi prestasi juga terus dicetak Zahra, dari mulai mampu mencetak gol saat Drupadi AIA Indonesia di final AIA Championship 2019 di markas Tottenham Hotspur, membawa ASIOP Apacinti menjadi juara di ajang Norway Cup di Norwegia hingga menjadi top skor Liga Futsal Nusantara 2016 regional Jakarta.

Nah, itulah Sob sedikit gambaran mengenai prestasi Zahra selama menjadi bagian Timnas Indonesia dan kini sudah step up the game dengan gabung ke klub bola kelas dunia. Selamat dan Good Luck terus buat Zahra!

Tags: gointernationalinspirasinyatamedianasionalispesepak bolasampaijauhsepak bolasepak bola IndonesiaTimnas Putri IndonesiatokohinspiratifZahra Muzdalifah

Artikel Terkait

Putri Ariani Empat Besar AGT
Inspirasi Nyata

Putri Ariani Selesai di Empat Besar AGT 2023

September 29, 2023
Sanggoe meraih medali perak Asian Games 2023 di cabang olahraga skateboard. (Foto: NOC Indonesia).
Olahraga

Atlet Papan Seluncur Harumkan Indonesia di Asian Games 2023

September 29, 2023
Mouly Surya Penghargaan TIFF
Inspirasi Nyata

Sutradara Indonesia Raih Penghargaan di Tokyo International Film Festival

September 28, 2023
film sri asih menang
Kreatif

Film Sri Asih Menang Penghargaan di Amerika Serikat

September 28, 2023
Jumlah unit kendaraan roda empat buatan Indonesia menjadi komoditas bersaing di pasar ekspor. (Foto: Dok. TMMIN)
Otomotif

Target Ekspor Mobil Indonesia 1 Juta Unit pada 2027

September 27, 2023
Kompetisi Robotik Internasional
Inspirasi Nyata

Dua Santri Indonesia Raih Juara di Kompetisi Robotik Internasional

September 27, 2023

Terpopuler

  • 8 tahapan pembuatan sepatu

    Begini 8 Tahapan Pembuatan Sepatu di Pabrik Manufaktur

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Mengenal Apa Itu Pasir Kuarsa yang Miliki 7 Manfaat di Sektor Industri

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 15 Istilah dalam Dunia Tambang yang Sering Dijumpai

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Skintific Rilis Produk Foundation Baru, Tahan hingga 24 Jam, loh!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 4 Tahapan Eksplorasi Pertambangan, Hasilkan Kualitas Terbaik!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Perbedaan Istilah Sumber Daya dan Cadangan, Jangan Tertukar!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 5 Pekerjaan untuk si Hobi Ngulik Media Sosial, Sikat, Sob!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Facebook Twitter Youtube Instagram TikTok
Sampaijauh.com

Inspirasi Nyata Di Sekitar Kita

Jl. Kembang Kerep No.14A, RT.6/RW.2, Kembangan Sel., Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11610

[email protected]

MENU

  • Terbaru
  • Perindustrian
  • Inspirasi Nyata
  • Hiburan
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi

Pages

  • Contact
  • Pedoman Media Siber
  • Sobat Sampai Jauh
  • Syarat dan Ketentuan Privasi
  • Tentang Kami
  • Tim Kami

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

No Result
View All Result
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Go to mobile version