Musik, lifestyle, dan kuliner. Ketiga hal tersebut saling bersinergi dan memiliki kesinambungan yang tidak dapat terpisahkan. Semuanya lebur menjadi satu di dalam We The Fest (#WTF23) yang terselenggarakan pada 21–23 Juli 2023, di GBK Sports Complex, Senayan, Jakarta. Sobat sendiri dateng, kan?
Selaku promotor We The Fest 2023, Ismaya Live sukses mengajak 58.000 penonton untuk larut dalam euforia dengan berdendang bersama para musisi idola mereka baik lokal maupun mancanegara.
View this post on Instagram
Sebagai bentuk apresiasi kepada para penonton #WTF23 yang tetap setia hingga akhir festival, ISMAYA menghadirkan We The Fest After Treats yang akan diselenggarakan pada 1–31 Agustus 2023 mendatang.
Selain itu, We The Fest After Treats juga menjadi wujud komitmen dari ISMAYA untuk terus memberikan kebahagiaan kepada para audiens melalui keseruan pertunjukan musik yang bersinergi dengan lifestyle dan pengalaman kuliner terbaik.
“Melalui We The Fest After Treats, kami ingin mengapresiasi semangat dan dukungan mereka yang telah hadir di #WTF23 dan menggarisbawahi konsistensi kami dalam menciptakan pengalaman yang luar biasa dan penuh kesan setiap kali kami berhubungan dengan para konsumen,” ujar Renny Rengganis, General Manager Publicity ISMAYA Group.
We The Fest After Treats akan menyajikan berbagai macam menu dan promosi yang dapat kamu nikmati di seluruh jajaran outlet ISMAYA. Sobat bisa mendapatkan promosi makanan atau minuman gratis dengan syarat dan ketentuan yang berlaku hingga 13 Agustus 2023 di Pizza e Birra, Kitchenette, The People’s Cafe, Djournal Coffee, FLOR, Sushi Groove dan Tokyo Belly.
Nggak cuma itu aja Sob, Mr. Fox, SKYE, Osteria Gia, SEMAJA, A/A Bar, A/O Space, Social Garden, dan Social House akan menyediakan cocktail We The Fest 2023 edisi terbatas dan complimentary We The Fest 2023 mocktail mulai 1 Agustus hingga 31 Agustus 2023.
Bagi Sobat yang mau melakukan klaim promosi di 15 outlet ISMAYA tersebut, kamu cukup menunjukkan wristband #WTF23 milikmu atau foto maupun video keseruan kamu selama di We The Fest 2023. Gimana, Sob? Mudah bukan syaratnya?
“Melalui sinergi antar lini bisnisnya, ISMAYA akan terus berinovasi dalam menciptakan konsep gaya hidup yang orisinal dan inovatif. Kami sadar bahwa gaya hidup, musik dan kuliner sudah menjadi bagian dari keseharian semua orang. Oleh karena itu, kami berharap dapat terus melanjutkan inovasi-inovasi seperti ini guna memenuhi permintaan dan kebutuhan mereka,” tutur Renny.
Sebagai salah satu festival musik terbesar di Indonesia, We The Fest 2023 (#WTF23) menggandeng beberapa musisi dan band internasional untuk menjadi line-up mereka seperti Daniel Caesar, The Strokes, Ty Dolla $ign, hingga The Kid Laroi. Tidak hanya itu, musisi-musisi Tanah Air seperti Yura Yunita, Kahitna, Raisa, serta Barasuara juga turut memeriahkan kemeriahan #WTF23.
Seperti yang kita ketahui bersama, Sob, hari terakhir #WTF23 diwarnai pembatalan dari performing The 1975. Hal ini diungkapkan oleh Brand Consultant Ismaya Live, Sarah Deshita, tim Ismaya Live berhasil mengajak Sheila on 7 di last minute untuk mengisi kekosongan tersebut dan menjadi penutup yang manis dari We The Fest 2023 (#WTF23).