Bicara mengenai kendaraan, Indonesia sendiri merupakan salah satu negara di dunia yang penduduknya paling banyak menggunakan kendaraan pribadi, terutama kendaraan roda dua atau motor.
Berbagai jenis motor pun banyak didapat di kota-kota Indonesia mulai dari produksi tahun tua hingga yang terbaru. Maka dari itu, banyak pula komunitas-komunitas motor dari jenis dan merek baik buatan Asia, Eropa hingga Amerika.
Salah satu komunitas motor terbesar di Indonesia adalah Vespa Club Indonesia. Ya, Vespa Club Indonesia (VCI) merupakan klub nasional yang mewadahi seluruh pegiat Vespa yang ada di Indonesia.
Pada awalnya Vespa Club Indonesia berdiri masih di bawah naungan PT. Vespaku Citra Indonesia, namun sejak bulan Juli 2018, Vespa Club Indonesia telah berdiri secara mandiri dan akan mewadahi berbagai komunitas vespa yang ada di Indonesia.
Adanya peralihan ini akan mengarahkan dan membangun VCI menjadi rumah bersama yang terbuka dan diisi oleh perwakilan dari klub maupun komunitas vespa yang ada. Proses pembentukan organisasi VCI sendiri dilakukan dengan menyelenggarakan pertemuan akbar secara nasional untuk menyusun sendiri organisasi termasuk pemilihan Presiden VCI.
“Organisasi Vespa Club Indonesia yang terbentuk dari hasil meeting national akan memberikan warna baru dalam sejarah klub Vespa di Indonesia. Di dalam menjaga sejarah dan melestarikan budaya ‘Satu Vespa Sejuta Saudara’ saling mendukung dan membantu di dalam setiap kegiatan atau event yang dilaksanakan secara guyub,” terang Omben, caretaker Vespa Club Indonesia kepada salah satu media online di tahun 2018.
Selain itu, Vespa Club Indonesia juga telah terdaftar menjadi anggota resmi Vespa World Club sebagai klub Vespa di Indonesia di tahun 2016 lalu. Vespa World Club (VWC) sendiri merupakan organisasi yang didirikan oleh Piaggio Manufacture dan Piaggio Foundation yang bermarkas di Italia, yang mewadahi seluruh klub Vespa di dunia.
“Kami mendaftarkan VCI sebelum VWC menggelar Boards Meeting di Italia pada 14 Desember 2015 lalu. Dan dua hari kemudian, VCI dikukuhkan menjadi anggota,” terang Frannata Suryanto, Presiden Vespa Club Indonesia seperti dikutip salah satu media online Indonesia.
Tercatat, Indonesia menjadi negara terbesar kedua setelah Italia, yang memiliki jumlah Vespa terbanyak di dunia. Melihat potensi besar ini, Indonesia dipastikan menjadi salah satu negara penyelenggara event besar Vespa bertajuk Vespa World Days.
Rencananya Vespa World Days digelar tahun ini di Bali. Namun, karena epidemi Covid-19, penyelenggaraan Vespa World Days diundur hingga tahun 2021. Hal itu diungkapkan oleh Presiden Vespa World Club yang disampaikan melalui akun Facebook Vespa World Days 2020.
“Berdasarkan keputusan dari Vespa World Club yang disampaikan langsung oleh Presiden VWC, Mr. Martin Stift bahwa dengan adanya Epidemi Covid 19 yang sedang melanda dunia, maka Vespa World Days 2020 ditunda satu tahun. Dan tetap akan dilaksanakan di Indonesia antara bulan Juni 2021,” tulis akun Vespa World Days 2020 melalui Facebook.
Dengan terdaftarnya Vespa Club Indonesia di VWC, maka komunitas vespa terbesar di Indonesia ini dapat mempromosikan hasil karya vespa-vespa unik dari Indonesia di gelaran Vespa World Days.