Sampaijauh.com
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video
No Result
View All Result
Sampaijauh.com
No Result
View All Result
Home Inspirasi Nyata

Tanaman Pisang Raksasa Endemik Papua ini Tingginya 24 Meter!

Hanya bisa ditemukan di Pegunugan Artefak, Papua

Penulis :SampaiJauhCom
June 26, 2021
in Inspirasi Nyata, Produk Inspiratif, sampaijauhcom
Waktu Baca: 3 menit
0 0
0
tanaman pisang raksasa di Papua

Tanaman pisang raksasa di Papua. Sumber Foto: Jardineria On.

83
VIEWS
Bagikan ke Whatsapp

Indonesia memang dikenal sebagai negara tropis yang memiliki banyak sekali tanaman unik nan eksotis. Tak banyak yang tahu bahwa ada tanaman pisang raksasa sekaligus terbesar di Indonesia, tepatnya di Pegunungan Artefak, Papua Barat.

Tanaman pisang raksasa ini memiliki nama latin Musa ingens NW Slimmonds. Tanaman raksasa ini juga disebut dengan nama ndowin atau apit sepoh dalam bahasa lokal warga Kampung Bonfot, Kabupaten Tambrouw, Papua Barat.

ArtikelTerkait

Restoran Halal Indonesia Toko Rame

Toko Rame, Restoran Halal Indonesia di AS, Rasanya Juara!

March 28, 2023
Berbagi Kebaikan Selama Ramadana

Berbagi Kebaikan Selama Ramadan, Ini Contohnya

March 27, 2023

Disebut raksasa, karena tanaman memiliki tinggi batang yang mencapai 24 meter hingga 30 meter setara dengan 6 sampai 7 kali tanaman pisang pada umumnya. 

Diameter tanaman pisang ini pun mencapai ukuran 95 cm. Beberapa situs web bahkan mengatakan diameter batang Musa ingens bisa mencapai satu hingga dua meter. 

Sementara pelepah pisangnya memiliki panjang hingga 5 meter dengan lebar sekitar 1 meter. 

Dikutip dari Indonesia.go.id, tanaman pisang raksasa ini, pertama kali dikoleksi sebagai spesimen oleh Womersley JS dan Simmonds NW, pada 22 Desember 1954 di New Guinea.

Lalu pisang itu disimpan sebagai spirit collection pada Herbarium Kew Inggris. 

Pisang musa ingens ini memiliki buah dengan panjang hingga 20 cm dengan ukuran buah diameter bisa 4-6 cm. Satu tandan pisang dapat memiliki berat sampai dengan 60 kilogram dibandingkan dengan tanaman pisang pada umumnya yang berdiameter sekitar 35-50 cm, panjang 70-80 cm. 

Warna kulit buah pisang itu hijau saat muda dan kekuningan ketika masak. Buah itu juga memiliki biji cukup banyak dengan ukuran lebih besar atau sama dengan pisang umumnya.

Sebagai tanaman endemik Papua, musa ingens hanya bisa ditemukan di Pegunungan Arfak Papua Barat dengan ketinggian 100 sampai 200 MDPL. 

Salah satu lokasi keberadaan pisang ini di Kampung Kwau, Distrik Mokwam, Kabupaten Manokwari, yang berbatasan dengan Kabupaten Pegunungan Arfak. 

Penjelasan dari LIPI

Yuyu Suryasari, peneliti di Pusat Penelitian Biologi, bagian penelitian dan pemuliaan pisang Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), telah membenarkan keberadaan tanaman pisang raksasa di Papua tersebut.

“Pohonnya betul itu. Pohonnya benar dan itu memang tinggi besar, saya pernah lihat, saya pernah eksplorasi ke Papua dan ada,” jelas Yuyu pada Rabu (7/4/2021).

Yuyu menjelaskan, Musa ingens termasuk tanaman pisang liar yang berasal dari famili tumbuhan pisang atau Musaceae.

Terdapat dua kategori famili pisang yang secara garis besar ada di dunia, yaitu pisang budidaya dan pisang liar.

“Nah di evolusinya, pisang budidaya itu dari pisang liar,” ucap Yuyu.

Musa ingens termasuk pisang liar dan bukan dari budidaya atau rekayasa genetik.

Sama seperti jenis pisang lainnya, Musa ingens masuk dalam famili Musaceae. Genusnya pun sama, hanya saja sectionnya yang berbeda. Section berbeda ini memiliki kromosom dasar yang berbeda pula.

“Kalau Musa ingens ini belum pernah kami teliti tapi dia pisang liar dan jumlah kromosom dasarnya X=7. Beda dengan pisang budidaya, Musa acuminata dan Musa balbisiana memiliki kromosom X=11,” terang Yuyu.

Penyebab Ukurannya yang Besar

Penyebab mengapa ukuran tanaman Musa ingens lebih besar dari yang umumnya adalah karena perbedaan kromosom.

“Tinggi banget, mungkin mencapai 15 meter ya. Seingat saya tidak ada yang lebih besar dari itu. Kalau saya lihat sih,” tutur Yuyu.

Yuyu juga membenarkan bahwa Musa ingens memang benar berasal dari Papua, “Papua Nugini, Papua, tempatnya memang di situ,” katanya.

Dia sendiri mengaku pernah melakukan eksplorasi Musa ingens pada 2012. Namun eksplorasinya baru sebatas pengumpulan data, sementara kajian mendetailnya belum ada.

“(Kajiannya) belum ada. Kami baru eksplor dan mendata saja, ternyata di Papua ada. Waktu itu kami tidak sempat ambil sampel karena jauh di jurang,” ungkap Yuyu.

Tags: inspirasinyataLIPImedianasionalispapuapisangsampaijauhtanaman endemik papuatanaman pisang raksasatanaman pisang terbesar di indonesiatanamanpisang

Artikel Terkait

Restoran Halal Indonesia Toko Rame
Inspirasi Nyata

Toko Rame, Restoran Halal Indonesia di AS, Rasanya Juara!

March 28, 2023
Berbagi Kebaikan Selama Ramadana
Hiburan

Berbagi Kebaikan Selama Ramadan, Ini Contohnya

March 27, 2023
Indonesia Berkebun Peduli Lingkungan lewat Urban Farming
Kelompok Inspiratif

Indonesia Berkebun Peduli Lingkungan lewat Urban Farming

March 27, 2023
Tempe Menyebar India
Produk Inspiratif

Kisah Produk Tempe Indonesia Menyebar di India

March 26, 2023
Rute Mini Spesial Ramadan
Hiburan

RUTE MINI: Spesial Ramadan 2023

March 25, 2023
Fajar/Rian Ganda Putra
Olahraga

Fajar/Rian Ganda Putra Indonesia Peringkat 1 Dunia

March 20, 2023

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terpopuler

  • Becak Motor akan Dihilangkan di Yogyakarta, Diganti Becak Listrik

    Becak Motor akan Dihilangkan di Yogyakarta, Diganti Becak Listrik

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Begini 8 Tahapan Pembuatan Sepatu di Pabrik Manufaktur

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Terapkan Teknik STOP untuk Mindfulness dan Atasi Cemas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 18 Unit Polisi di Indonesia, Ada yang Kerja Bareng Anjing

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 15 Istilah dalam Dunia Tambang yang Sering Dijumpai

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Perbedaan Revolusi Industri 1.0 Hingga 4.0

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • BUMN Tower di IKN Jadi yang Tertinggi se-Asia Tenggara

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Sampaijauh.com

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

Navigate Site

  • About Us
  • Pedoman Media Siber
  • Syarat dan Ketentuan Privasi
  • Contact
  • Redaksi

Follow Us

No Result
View All Result
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Go to mobile version