Satu lagi pesepakbola Indonesia yang akan berlaga di Eropa. Kali ini datang dari pesepakbola wanita bernama Shalika Aurelia Viandrisa (19). Diketahui ia resmi direkrut oleh klub asal Italia, Roma Calcio Femminile pada Minggu (9/1/2022).
Dengan direkrutnya Shalika Aurelia Viandrisa oleh Roma Calcio Femminile (Roma CF), maka ia menjadi pesepakbola perempuan pertama asal Indonesia yang bermain di klub Italia. Manajemen Roma CF sendiri menyebut jika pemain timnas perempuan sepakbola Indonesia tersebut merupakan salah satu pemain belakang terbaik di Asia Tenggara.
“Bermain sebagai bek tengah, Dia (Shalika) adalah salah satu pesepakbola keras kepala yang akan melakukan apa saja untuk menang. Seorang pemain yang fisiknya sangat bagus dan pemimpin yang baik,” tulis pernyataan resmi klub.
Diketahui, Shalika akan bermain di divisi Seri B bersama Roma FC dan akan berposisi sebagai pemain belakang. Tugas berat pun akan dihadapi oleh Shalika di Serie B, pasalnya Roma FC saat ini berada di zona degradasi tepatnya di posisi ke 12.
Sekedar informasi saja, bukan kali ini saja pesepakbola kelahiran Jakarta, 1 Agustus 2003 ini bermain di kompetisi Eropa. Sebelumnya ia pernah bergabung atau sekolah di klub Liga Inggris, West Ham United dan mendapat trial di tahun 2019, selanjutnya menjalani trial di klub Liga Jerman, Bayern München Women pada 2021.
Di tingkat nasional sendiri, Shalika pernah bermain di berbagai ajang kompetisi bergengsi seperti Coca-Cola Cup and Greenfields 2015, SSB Astam (2017), Pro Direct Academy Indonesia (2017) dan tim PON DKI Jakarta 2020.
Pada Januari 2022 ini pun Shalika akan disiapkan untuk membela timnas Indonesia pada kejuaraan Piala Asia Wanita 2022 (20 Januari) yang berlangsung di India.