Sean Gelael dan Valentino Rossi Kompak Raih Podium Bersama

Di bawah tim yang sama, keduanya sukses capai podium tiga bersama-sama.

Momen Sean Gelael, Valentino Rossi, serta Team WRT 46 yang sukses sabet podium 3 bersama. Sumber: instagram.com/gelaelized.

Pebalap Indonesia Sean Gelael sukses naik ke podium bareng mantan juara dunia MotoGP Valentino Rossi dalam ajang balap mobil ketahanan 24H Dubai yang diselenggarakan di Dubai Autodrome, Uni Emirat Arab, Sabtu dan Minggu, 14 -15 Januari 2023.

Melalui Team WRT 46, baik Sean Gelael dan Valentino Rossi sukses naik podium ketiga bersama. Nggak cuma keduanya, ada tiga pebalap lainnya dalam Team WRT 46 yang juga ikut naik ke podium, di antaranya Maxime Martin (Belgia), Max Hesse (Jerman), dan Tim Whale (Inggris).

Meski baru pengalaman pertama bagi Sean Gelael, namun dirinya senang bisa bekerja sama dengan sosok Valentino Rossi hingga berhasil meraih di podium ketiga. Menurutnya hal ini merupakan salah satu pencapaian luar biasa.

Sebab, ia tak hanya sekadar meraih juara, tetapi juga karena dirinya bisa mendapatkan relasi pertemanan baru yang jumlahnya bukan hanya satu, tapi sekaligus berlima bersama pebalap lainnya.

“Tapi Alhamdulillah segalanya berjalan lancar. Saya, Vale, Maxime, Max, dan Team semua punya andil yang sama dalam meraih hasil yang bagus ini,” ujar Sean Gelael dalam keterangan resminya (15/1).

Lantas, bagaimana proses Sean Gelael bersama Team WRT 46 bisa mencapai kemenangan hingga meraih podium ke-3?

Awalnya Sean dan Rossi membawa mobil Team WRT 46 dengan start dari posisi delapan. Selama perlombaan berlangsung sempat posisi mobilnya tergeser jauh, dan sempat pula mobil balapnya tergelincir dan menabrak pembatas yang disebabkan dari tumpahan cairan di lintasan. Untungnya dengan cepat mobilnya langsung dilakukan pengecekan di garasi, hingga team bisa kembali melaju di lintasan.

Bahkan ketika kendali mobil berhasil dialihkan kepada Sean Gelael. Dirinya sempat berhasil membawa WRT 46 pada posisi kedua dan setelahnya barulah kendali dipegang oleh Rossi sebagai pebalap terakhir yang menuntaskan pertandingan mereka dengan meraih posisi ketiga.

Walaupun banyak kendala selama pertandingan, akan tetapi Team WRT berhasil tampil sempurna. Hal ini bukan saja dilihat dari soal pit stop dan strategi penempatan pebalap saja, melainkan juga tentang segalanya.

Jika melihat secara keseluruhan Team WRT memberikan pencapaian prestasi yang sangat baik. Bagaimana tidak? tim satu ini sukses meraih dua podium sekaligus dalam satu ajang balapan yang sama, yaitu 24H Dubai 2023.

“Hasil yang fantastis. Saya senang dan berterima kasih untuk Sean dan semua rekan se-team. Juga tentu saja untuk Team WRT,” ungkap Valentino Rossi.

Sekali lagi, selamat untuk pebalap Indonesia Sean Gelael bersama Valentino Rossi, serta Team WRT 46 yang telah merampungkan pertandingan balapan dengan pencapaian yang luar biasa di ajang 24H Dubai 2023.

Exit mobile version