Setelah dua tahun digelar secara daring, tahun 2022 ini Science Film Festival (Festival Film Sains) kembali akan kembali hadir. Hal ini disampaikan melalui konferensi pers pembukaan Festival Film Sains yang diadakan di Institusi Kebudayaan Jerman Goethe-Institut yang berlokasi di Jakarta pada Selasa (18/10/2022).
Pemutaran film yang berkaitan dengan isu-isu ilmiah, teknologi, dan segala hal dalam bidang ilmu pengetahuan ini akan dilakukan selama 18 Oktober - 30 November 2022. Dengan mengusung tema Kesempatan yang Setara di Dunia Sains, Science Film Festival akan diputarkan di sejumlah sekolah dari tingkat SD hingga SMA di 55 kabupaten/kota yang ada Indonesia.
Serunya dalam konferensi pers tersebut pembicara nggak hanya memberikan informasi seputar Festival Film Sains saja, tetapi mereka juga ikut menjajal percobaan sains kawat berputar (spinning wire).
Selain mengadakan konferensi pers, Goethe-Institut juga turut mengundang 200 pelajar dari tingkat SD hingga SMA yang turut menyaksikan peresmian pembukaan Festival Film Sains 2022. Mereka juga diberi kesempatan untuk menoton trailer film sains asal Jerman yang berjudul Nine-and-half-Your Reporters: Unimaginable!-What Thought Can Move (2021).
Apalagi saat di akhir acara pembukaan Science Film Festival 2022, para siswa diberikan kesempatan mencoba salah satu eksperimen. Dengan antusias yang sangat tinggi mereka melakukan percobaan tersebut. Keren banget adik-adik semua!