Sampaijauh.com
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video
No Result
View All Result
Sampaijauh.com
No Result
View All Result
Home Hiburan

RUTE MINI: 7 Berita Pilihan Sampai Jauh (11–17 Maret 2023)

Kumpulan artikel menarik pekan ini. Check this Out!

Penulis :Fitria Rahmawati| Editor :Geraldus Aldinuary
March 18, 2023
in Hiburan, Inspirasi Nyata, Perindustrian
Waktu Baca: 4 menit
0 0
0
RUTE MINI Maret 2023

RUTE MINI: 7 Berita Pilihan Sampai Jauh (11–17 Maret 2023). (Ilustrasi: Sampaijauh.com/Radjiman Edi).

17
VIEWS
Bagikan ke Whatsapp

Hola, Sobat! Gimana kabarmu di Weekend ini? Gak terasa kita udah berada di pertengahan bulan ketiga tahun 2023 aja, nih, Sob. Seperti biasa, buat nemenin waktu senggangmu kali ini, RUTE MINI 11–17 Maret 2023 hadir untuk membawa kita mengulas balik 7 berita pilihan Sampai Jauh selama seminggu lalu.

Mulai dari Rapper Snoop Dogg yang luncurkan produk kopi Indonesia, rumput Stadion GBK yang mengkhawatirkan hingga ada penelitian ilmiah soal kuntilanak, Sob. Penasaran, kan? Ya udah, gak perlu lama-lama lagi, mending kamu langsung scroll artikelnya, deh!

ArtikelTerkait

(Foto: xurya.com).

Ini Alasan Kementerian ESDM belum Mengesahkan Permen tentang PLTS Atap

March 21, 2023
Hard Rock Cafe Jakarta akan tutup

Hard Rock Cafe Jakarta Tutup, akan Pindah ke Mana?

March 21, 2023

1. Rapper Snoop Dogg Rilis Produk Kopi Asal Indonesia

INDOxyz, kopi dingin tanpa gula dan pewarna. (Foto: Instagram/indo.xyz).
INDOxyz, kopi dingin tanpa gula dan pewarna. (Foto: Instagram/indo.xyz).

Kopi asli Indonesia telah dibuktikan keharuman aromanya di kancah internasional, Sob. Bahkan hingga digemari oleh musisi dunia. Salah satunya Rapper Snoop Dogg yang ternyata juga turut menyukai kopi Tanah Air.

Sebagai bukti kegemarannya akan kopi lokal milik kita, Snoop Dogg sampai meluncurkan produk kopi bernama INDOxyz. Produk kopinya ini merupakan hasil kolaborasi bersama salah satu pengusaha kopi anak negeri, nih. Namanya Michael Riady. Wah, keren banget, Sob!

via GIPHY

2. Pesona Bunga Edelweis di Gunung Burni Telong

RUTE MINI Maret 2023
(Potret bunga edelweis. Foto: pixabay/senjakelabu29).

Bunga Edelweis disebut juga dengan ‘bunga abadi’. Bunga ini tumbuh di beberapa negara seperti Eropa, Asia Timur, dan Asia Tengah. Tapi untuk di Indonesia bunga ini hidup di daerah pegunungan, Sob. Misal, Gunung Gede Pangrango, Gunung Papandayan, Gunung Merbabu, dan Gunung Semeru. 

Gak cuma 4 gunung di atas aja, Sob, pesona bunga abadi ini juga bisa ditemukan di Gunung Burni Telong di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam. Tenang, Sob, gunung ini dikabarkan mudah dijangkau oleh para pendaki, Sob. Kamu tertarik, gak?

3. Usai Digunakan Konser Musik, Rumput Stadion Utama GBK Memprihatinkan

Ketua PSSI Erick Thohir melakukan sidak rumput SUGBK pada Senin (13/3/2023). (Foto: liputan6.com).
Ketua PSSI Erick Thohir melakukan sidak rumput SUGBK pada Senin (13/3/2023). (Foto: liputan6.com).

Rumput di Stadion Utama Gelora Bung Karno dikabarkan rusak, Sob. Padahal sebentar lagi Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 yang berlangsung selama 20 Mei–11 Juni 2023. 

Akibat dari itu, Ketua Umum PSSI Erick Thohir menegaskan bahwa dirinya tidak memberikan izin pemakaian Stadion GBK untuk event lagi sampai Piala Dunia U-20 selesai diselenggarakan. Waduh, gimana, nih, Sob?

4. Apa Itu FOMO, dan Kenali Ciri-cirinya pada Diri Seseorang

Apa itu Fomo
Ilustrasi FOMO. (Repro Foto: Sampaijauh.com/Bryan Stefanus).

Fear of Missing Out (FOMO) merupakan istilah untuk sindrom ketinggalan tren. Jadi seseorang memiliki rasa ketakutan jika ketinggalan sesuatu hal-hal yang lagi trending atau populer.

Nah, istilah FOMO belakangan ini kembali mencuat dan diperbincangkan warganet setelah konser BLACKPINK usai. Hmm, moga-moga kamu bukan tergolong orang yang FOMO, ya, Sob.

5. Pemerintah Perketat Larangan Impor Baju dan Sepatu Bekas

RUTE MINI Maret 2023
Sentra penjualan pakaian impor bekas di Metro Atom Pasar Baru, Jakarta. (Foto: Liputan6.com/ Faizal Fanani).

Belakangan ini pemerintah semakin memperketat aturan larangan impor baju dan sepatu bekas, Sob. Gara-gara hal tersebut, banyak pelaku UMKM yang kehilangan pendapatannya. 

Gak cuma itu, sekarang melakukan praktek jual beli barang impor baju dan sepatu thrift dianggap ilegal, Sob. Bahkan hal ini ditegaskan dalam Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) No. 40 tahun 2022 tentang Larangan Impor Pakaian Bekas. Gimana tanggapanmu, Sob?

6. Universitas Pelopor Pendidikan Metaverse di Indonesia

Universitas Pelopor pendidikan Metaverse
Universitas Teknorat Indonesia mengadakan pelatihan tentang teknologi metaverse ke pelajar di Lampung. (Foto: teknorat.ac.id).

Indonesia punya universitas yang menjadi pelopor jurusan pendidikan Metaverse, Sob. Yaps, jurusan tersebut dipelopori oleh Universitas Teknorat Indonesia. Tentunya hal ini pun disambut baik oleh masyarakat, Sob. 

Nantinya siswa yang belajar di jurusan ini akan dituntut untuk bisa membuat metasemesta alias metaverse masing-masing. Wah, kalau kamu diberi kesempatan, mau gak untuk belajar metaverse di sini, Sob?

7. Antropolog Jerman Teliti Kuntilanak, Apa Hasil Temuannya?

RUTE MINI Maret 2023
Ilustrasi Kuntilanak. (Foto: deviantart.com/kevinnata).

Menariknya hal yang terlihat menakutkan ternyata bisa diteliti secara ilmiah, Sob. Salah satunya seperti seorang antropolog Jerman, Timo Duile, yang berhasil melakukan penelitian terhadap salah satu hantu di Indonesia, yaitu kuntilanak.

Hasil penelitian yang dilakukan Timo sampai diterbitkan ke dalam jurnal internasional pada 2020, loh! Kira-kira apa, ya, hasil penelitiannya tentang kuntilanak versi Timo?

Gimana, Sob? Seru-seru, kan? Yup, itu dia ketujuh berita pilihan yang dirangkum di RUTE MINI  11–17 Maret 2023 biar kamu gak ketinggalan informasi ter-update dari Sampaijauh.com. Serta biar kita ‘sama-sama paham, sama-sama tahu’. See you next Weekend!

via GIPHY

Tags: Antropolog Jerman Teliti Kuntilanakapa itu fomopemerintah perketat larangan imporpesona bunga edelweisproduk kopi Indonesia Rapper Snoop Doggrumput SUGBK rusakRUTE MINIRUTE MINI Sampai Jauhsampaijauhuniversitas pendidikan metaverse

Artikel Terkait

(Foto: xurya.com).
Perindustrian

Ini Alasan Kementerian ESDM belum Mengesahkan Permen tentang PLTS Atap

March 21, 2023
Hard Rock Cafe Jakarta akan tutup
Hiburan

Hard Rock Cafe Jakarta Tutup, akan Pindah ke Mana?

March 21, 2023
Manfaat Apel Bagi Kesehatan
Gaya Hidup

3 Manfaat Apel Bagi Kesehatan Sesuai Warnanya

March 21, 2023
Asal-Usul Istilah Ngabuburit
Hiburan

Asal-Usul Istilah Ngabuburit di Sore Hari Saat Ramadan

March 21, 2023
Konservasi Orangutan Tanjung Puting
Pariwisata

Konservasi Orangutan di Tanjung Puting, Terbesar di Dunia!

March 21, 2023
Tol Berbasis Syariah Pertama
Trending

Tol Berbasis Syariah Pertama di RI? Begini Penerapannya

March 21, 2023

Terpopuler

  • Bandara Indonesia Paling Menyenangkan

    3 Bandara Indonesia Masuk Airport Paling Menyenangkan!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Begini 8 Tahapan Pembuatan Sepatu di Pabrik Manufaktur

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 15 Istilah dalam Dunia Tambang yang Sering Dijumpai

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 18 Unit Polisi di Indonesia, Ada yang Kerja Bareng Anjing

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Terapkan Teknik STOP untuk Mindfulness dan Atasi Cemas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • BUMN Tower di IKN Jadi yang Tertinggi se-Asia Tenggara

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pemerintah Perketat Larangan Impor Baju dan Sepatu Bekas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Sampaijauh.com

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

Navigate Site

  • About Us
  • Pedoman Media Siber
  • Syarat dan Ketentuan Privasi
  • Contact
  • Redaksi

Follow Us

No Result
View All Result
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Go to mobile version