Roby Dwi Antono: Pamerkan Lukisan Surealisme Hingga ke Mancanegara

Roby Dwi Antono Pamerkan Karya ke Mancanegara

Roby Dwi Antono Pamerkan Karya ke Mancanegara

Banyak cara untuk menghilangkan kebosanan yang timbul akibat tinggal di kota kecil. Salah satunya yaitu dengan menggambar. Seperti yang dilakukan seniman lukis bernama Roby Dwi Antono.

Kegemaran menggambar sejak kecil ternyata menjadi cara jitu untuk mengusir kebosanan tinggal di salah satu desa di kota Yogyakarta. Hebatnya lagi, menggambar mengantarkan dirinya menjadi salah satu pelukis Indonesia yang dikenal hingga ke luar negeri.

Pada karyanya, Roby menuangkan gaya renaisans dan surealisme pop yang kuat. Ini dinilai karya yang khas dan unik dari seorang Roby Dwi Antono. Dalam beberapa wawancaranya dengan berbagai media, ia mengungkapkan jika dirinya sangat mengagumi karya Yoshimoto Nara dan Mark Ryden.

Karya Roby dipamerkan pertama kali saat seorang teman mendirikan pameran tunggal di Tirana Art House tahun 2012. Sejak itu, ia mulai dilirik oleh para penikmat seni dan mengisi di berbagai ruang eksibisi ternama dalam negeri bahkan luar negeri.

Pameran yang pernah diikuti Roby antara lain Drawing Revolution 2012, Art Seasons Gallery 2013 (Singapura), Art Jog 2013 (Yogyakarta), Langgeng Gallery 2014 (Magelang), Srisasanti Gallery 2015 (Yogyakarta), Rotofugi Gallery 2015 (California), Auguste Clown Gallery 2015 (Melbourne), Galerie Stephanie (Manila) dan  Art Jakarta 2017.

Saat ini, pelukis kelahiran Semarang tahun 1990 ini sedang menggarap proyek seni kolaborasi berupa augmented reality bersama Urban Board dari Brooklyn, Amerika Serikat.

Exit mobile version