Sampaijauh.com
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video
No Result
View All Result
Sampaijauh.com
No Result
View All Result
Home Perindustrian IKM

Nostalgia! Inilah 8 Peralatan Dapur Tradisional yang Mulai Dilupakan

Apakah di rumah Anda masih ada?

Penulis :SampaiJauhCom
June 9, 2021
in IKM, Perindustrian, sampaijauhcom
Waktu Baca: 3 menit
0 0
0
Peralatan Dapur Tradisional./ Sumber Foto: pinterest.com

Peralatan Dapur Tradisional./ Sumber Foto: pinterest.com

297
VIEWS
Bagikan ke Whatsapp

Peralatan dapur merupakan alat-alat penting yang digunakan untuk memasak kebutuhan sehari-hari. Seiring berkembangnya zaman dan kemajuan teknologi, peralatan dapur tradisional saat ini mulai ditinggalkan dan banyak masyarakat beralih menggunakan alat-alat yang lebih canggih dan modern.

Namun di Indonesia tidak semua masyarakat beralih menggunakan peralatan masak yang canggih. Hal ini dibuktikan dengan adanya masyarakat di pedalaman yang masih menggunakan peralatan dapur tradisional untuk kebutuhan sehari-hari.

ArtikelTerkait

(Foto: infopublik.id).

Tingkatkan Ekspor di Industri TPT, Kemenperin akan Kembali Jalankan Program Restrukturisasi Mesin

March 29, 2023
alasan impor beras 2 juta ton

Alasan Impor Beras 2 Juta Ton Harus Dilakukan Indonesia

March 29, 2023

Oleh karena itu, sampaijauh akan bernostalgia kembali dengan peralatan dapur tradisional yang hampir dilupakan oleh zaman. Apa saja alat dapur tradisional tersebut? Simak di bawah ini:

1. Dandang

Dandang berbentuk seperti topi./ Sumber Foto: pinterest.com
Dandang berbentuk seperti topi./ Sumber Foto: pinterest.com

Dandang adalah alat masak tradisional yang terbuat dari tembaga. Bentuk dandang ini cukup terbilang unik, karena bentuknya yang menyerupai topi pesulap yang terbalik. Dandang biasanya digunakan untuk memasak nasi. Cara menggunakannya, yaitu beras dimasukkan ke dalam dandang. Setelahnya, kukus beras tersebut hingga menjadi nasi.

2. Kukusan Bambu

Kukusan bambu./ Sumber Foto: pinterest.com
Kukusan bambu./ Sumber Foto: pinterest.com

Bagi masyarakat Sunda, Kukusan Bambu ini disebut juga dengan “Aseupan”. Kukusan ini terbuat dari anyaman bambu yang dibentuk kerucut. Tak hanya itu, bentuk kukusan ini juga menyerupai nasi tumpeng. Biasanya kukusan digunakan sebagai pelengkap untuk menanak nasi dengan dandang.

3. Kastrol

Kastrol berbentuk bulat./ Sumber Foto: tokofajar.id
Kastrol berbentuk bulat./ Sumber Foto: tokofajar.id

Selain dandang, alat yang digunakan untuk menanak nasi adalah kastrol. Kastrol ini juga berasal dari daerah sunda. Kastrol biasanya digunakan untuk membuat nasi liwet atau bubur. Bedanya kastrol dan dandang, hingga saat ini masih ada beberapa masyarakat yang menggunakan kastrol untuk menanak nasi.

4. Tungku

Tungku atau tempat pembakaran tradisional./ Sumber Foto: pinterest.com
Tungku atau tempat pembakaran tradisional./ Sumber Foto: pinterest.com

Dalam bahasa sunda tungku dikenal sebagai “hawu”. Sementara dalam bahasa Jawa dikenal juga dengan nama “pawon”. Tungku terbuat dari tanah liat atau batu bata. Dulu, sebelum adanya kompor orang-orang lebih menggunakan tungku untuk memasak. Serta, bahan bakar untuk memasak di tungku ini adalah kayu bakar.

5. Dulang Kayu

Dulang Kayu./ Sumber Foto: hypermart.co.id
Dulang Kayu./ Sumber Foto: hypermart.co.id

Tidak semua daerah di Indonesia memiliki peralatan yang atu ini. Bentuknya pun seperti pot yang bagian bawahnya mengecil. Dulang kayu terbuat dari kayu keras sejenis nangka, kelapa dan kayu-kayu padat lainnya. Dulang kayu biasanya digunakan untuk mendinginkan nasi yang baru matang.

6. Keranjang Bambu

Keranjang Bambu./ Sumber Foto: jogjaplaza.id
Keranjang Bambu./ Sumber Foto: jogjaplaza.id

Keranjang yang terbuat dari anyaman bambu ini biasanya digunakan untuk menyimpan bahan makanan. Bahan-bahan makanan yang biasanya disimpan berupa umbi-umbian, beras, buah-buahan, dan kacang-kacangan.

7. Irus

Irus, alat aduk nasi atau lauk terbuat dari kayu./ Sumber Foto: instagram.com/gerabahunik
Irus, alat aduk nasi atau lauk terbuat dari kayu./ Sumber Foto: instagram.com/gerabahunik

Irus berfungsi sebagai sendok untuk mengaduk masakan yang sedang dimasak. Bentuk bulat dalam sendok irus ini terbuat dari batok kelapa, sedangkan gagangnya terbuat dari kayu sehingga terhindar dari resiko berkarat dan juga memiliki sifat tahan panas matahari.

8. Serutan Keripik

Serutan Keripik./ Sumber Foto: instagram.com/gerabahunik
Serutan Keripik./ Sumber Foto: instagram.com/gerabahunik

Bahan utama dari serutan keripik ini adalah kayu. Di bagian tengah serutan ini terdapat mata pisau yang berguna untuk memotong pisang atau umbi-umbian dengan bentuk tipis dan kecil.

Nah, bagaimana setelah melihat berbagai macam peralatan tradisional dapur di atas? Peralatan dapur tradisional apa yang pernah kalian temui di zaman sekarang?

Tags: alatdapurtradisionaldandangdulangkayuindonesiabangetiruskastrolkeranjangbambukitchenkukusanbambumedianasionalissampaijauhserutankeripiktungkuupdate

Artikel Terkait

(Foto: infopublik.id).
Perindustrian

Tingkatkan Ekspor di Industri TPT, Kemenperin akan Kembali Jalankan Program Restrukturisasi Mesin

March 29, 2023
alasan impor beras 2 juta ton
Mamin

Alasan Impor Beras 2 Juta Ton Harus Dilakukan Indonesia

March 29, 2023
(Foto: dok. Ravel Entertainment).
Agenda

‘Soundrenaline 2023’ Bakal Digelar Awal September di Jakarta

March 29, 2023
(Foto: liputan6.com).
Cerita Korporasi

Schneider Electric yakin Indonesia Bisa Menjadi Pusat Layanan dan Produksi Asia Tenggara

March 28, 2023
arab saudi kirim kurma
Mamin

Arab Saudi Kirim Kurma 30 Ton untuk Indonesia di Bulan Ramadan

March 28, 2023
(Foto: dok. ideastream).
IKM

Larangan Total Iklan Rokok di Area Publik akan Diterapkan, APPINA Minta Pemerintah Mengkaji Lagi

March 28, 2023

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terpopuler

  • 8 tahapan pembuatan sepatu

    Begini 8 Tahapan Pembuatan Sepatu di Pabrik Manufaktur

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Becak Motor akan Dihilangkan di Yogyakarta, Diganti Becak Listrik

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 15 Istilah dalam Dunia Tambang yang Sering Dijumpai

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Terapkan Teknik STOP untuk Mindfulness dan Atasi Cemas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 18 Unit Polisi di Indonesia, Ada yang Kerja Bareng Anjing

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • BUMN Tower di IKN Jadi yang Tertinggi se-Asia Tenggara

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Perbedaan Revolusi Industri 1.0 Hingga 4.0

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Sampaijauh.com

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

Navigate Site

  • About Us
  • Pedoman Media Siber
  • Syarat dan Ketentuan Privasi
  • Contact
  • Redaksi

Follow Us

No Result
View All Result
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Go to mobile version