Sampaijauh.com
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video
No Result
View All Result
Sampaijauh.com
No Result
View All Result
Home sampaijauhcom

Munawar Chalil: Perwakilan Indonesia dalam Ajang World Car Awards 2022

Menjadi juri beserta perwakilan dari 90 negara lainnya

Penulis :SampaiJauhCom
July 17, 2021
in sampaijauhcom, Tokoh Inspiratif
Waktu Baca: 2 menit
0 0
0
Munawar Chalil

Munawar Chalil yang akan menjadi juri mewakili Indonesia di World Car Awards 2022. Foto: Dok. Carvaganza

40
VIEWS
Bagikan ke Whatsapp

Munawar Chalil terpilih menjadi perwakilan Indonesia yang menjadi salah satu juri di ajang World Car Awards 2022. Rencananya ajang tersebut akan diselenggarakan pada 19 Agustus 2021. Acara tersebut juga akan digelar berbarengan dengan New York International Auto Show 2021 mendatang. 

Acara tersebut melibatkan 90 juri internasional dari seluruh dunia seperti AS, Jepang, China, Inggris dan deretan negara lain yang dikenal sebagai berperan besar dalam industri otomotif global. Namun dari negara-negara tersebut, Indonesia kedapatan untuk menjadi juri di sana yang diwakilkan oleh Munawar Chalil. 

ArtikelTerkait

Berbagi Kebaikan Selama Ramadana

Berbagi Kebaikan Selama Ramadan, Ini Contohnya

March 27, 2023
Fajar/Rian Ganda Putra

Fajar/Rian Ganda Putra Indonesia Peringkat 1 Dunia

March 20, 2023

Munawar Chalil merupakan sosok pengamat sekaligus seorang jurnalis di bidang otomotif. Selama perjalanan kariernya sebagai seorang jurnalis otomotif yang membawanya menjadi seorang pengamat hingga 21 tahun. 

Nantinya, Chalil beserta para juri yang lain akan memberikan penilaian baik dalam bentuk test drive maupun hasil evaluasi keseluruhan dari berbagai mobil keluaran terbaru.

“Saat kick-off di New York nanti akan diumumkan nominasi, nah dari nominasi mobil-mobil itu nanti akan dilakukan test drive di Los Angeles oleh para juri, tapi saya juga belum tahu untuk saat ini apa saya akan berangkat ke sana karena situasi pandemi. Selanjutnya dari daftar nominasi mobil tersebut, kita juga mengisi daftar jajaran mobil yang sudah kita coba di sini,” ungkap Chalil.

Menariknya, ketika pria yang disapa Chalil itu ditanyakan tentang bagaimana awalnya ia ditawari menjadi juri di ajang World Car Awards 2022, ia mengaku hingga saat ini belum mengetahui jelas siapa yang merekomendasikan dirinya.

“Beberapa waktu lalu saya disurati oleh tim panitianya, jadi kebetulan penyelenggaraan acara ini kan para wartawan senior otomotif global, rupanya ada yang merekomendasikan nama saya sebagai sosok yang dinilai kredibel untuk ikut menjadi juri di ajang World Car Awards ini,” ujarnya.

Tanpa berpikir panjang akhirnya Chalil menerima tawaran tersebut. Hal ini dilakukannya demi membuat nama Indonesia turut diperhitungkan di industri otomotif global. 

Sementara, World Car Awards merupakan ajang penghargaan otomotif dengan memberikan penilaian terhadap keseluruhan mobil keluaran terbaru dari berbagai negara. Nantinya yang akan dinobatkan sebagai wujud mobil terbaik dunia (World Car of the Year) beserta dengan berbagai nominasi lainnya. 

Kegiatan tersebut sudah berjalan sejak tahun 2003 dan turut dilakukan setiap tahun. Tahun ini menjadi tahun ke-18 diadakannya acara tersebut. 

Tags: indonesiamunawarchalilotomotifperwakilanjurisampaijauhworldcarawardsworldcarawards2022

Artikel Terkait

Berbagi Kebaikan Selama Ramadana
Hiburan

Berbagi Kebaikan Selama Ramadan, Ini Contohnya

March 27, 2023
Fajar/Rian Ganda Putra
Olahraga

Fajar/Rian Ganda Putra Indonesia Peringkat 1 Dunia

March 20, 2023
Sapardi Djoko Damono
Tokoh Inspiratif

Sapardi Djoko Damono Jadi Google Doodle Hari ini

March 20, 2023
Asia di Oscar 2023_1
Hiburan

Kemenangan Asia di Oscar 2023

March 17, 2023
Mengenal Justice Collaborator
Sains dan Teknologi

Mengenal Justice Collaborator dan Penerapannya di Indonesia

March 16, 2023
MG Motor Indonesia di GJAW 2023
Cerita Korporasi

MG Motor Indonesia Kolaborasi dengan Seniman RI di GJAW 2023

March 14, 2023

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terpopuler

  • Becak Motor akan Dihilangkan di Yogyakarta, Diganti Becak Listrik

    Becak Motor akan Dihilangkan di Yogyakarta, Diganti Becak Listrik

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Begini 8 Tahapan Pembuatan Sepatu di Pabrik Manufaktur

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Terapkan Teknik STOP untuk Mindfulness dan Atasi Cemas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 18 Unit Polisi di Indonesia, Ada yang Kerja Bareng Anjing

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 15 Istilah dalam Dunia Tambang yang Sering Dijumpai

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Perbedaan Revolusi Industri 1.0 Hingga 4.0

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • BUMN Tower di IKN Jadi yang Tertinggi se-Asia Tenggara

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Sampaijauh.com

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

Navigate Site

  • About Us
  • Pedoman Media Siber
  • Syarat dan Ketentuan Privasi
  • Contact
  • Redaksi

Follow Us

No Result
View All Result
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Go to mobile version