Grup musik asal Bandung, Mocca gelar konser virtual selama empat hari bertajuk ‘SOCA IN DEPTH : DAY BY DAY VIRTUAL CONCERT’ pada 7-10 Januari 2020. Konser ini merupakan hasil kolaborasi Mocca bersama SOCA sebuah startup live events & digital art.
Dalam konser virtual mendatang, Mocca akan mengajak para penonton khususnya Swinging Friends (fans Mocca) hadir di depan panggung dengan sentuhan teknologi 360-shot videografi yang dikemas dalam penceritaan ala film pendek.
Dipastikan, penonton yang hadir dalam konser virtual Mocca akan merasakan sensasi berbeda dari konser Mocca sebelumnya.
“Semua yang menyaksikan akan merasakan sensasi yang berbeda dari konser-konser Mocca sebelumnya. Semoga bisa jadi pengalaman yang tak terlupakan dan menyenangkan untuk semua Mocca Friends,” ujar Arina Ephipania.
Konser ini juga bisa disebut sebagai jawaban kerinduan Mocca terhadap para penggemarnya, di mana di masa pandemi Mocca tidak bisa tampil secara langsung di hadapan penggemarnya.
‘SOCA IN DEPTH : DAY BY DAY VIRTUAL CONCERT’ merupakan perayaan perilisan album teranyar Mocca bertajuk ‘Day By Day’. Album fisiknya telah dirilis pada 1 November 2020 bertepatan dengan ulang tahun Mocca ke-21.
Tentu saja, konser virtual Mocca kali ini akan menyuguhkan berbagai lagu-lagu yang ada di album ‘Day By Day’ dan band yang beranggotakan Ariana (vokalis), Riko (gitar), Indra (drum) dan Toma (bass) ini akan mengajak penonton menelusuri perjalanan dan memori Mocca dari awal terbentuk hingga saat ini.
Konser virtual ‘SOCA IN DEPTH : DAY BY DAY VIRTUAL CONCERT’ akan dibagi ke dalam empat episode dan ditayangkan secara berturut-turut mulai tanggal 7 Januari 2021 hingga 10 Januari 2021.
Untuk Anda yang ingin menyaksikan pertunjukan Mocca di ‘SOCA IN DEPTH : DAY BY DAY VIRTUAL CONCERT’ bisa langsung mendapatkan tiketnya seharga Rp. 15.000 melalui website resmi SOCA.
Sedikit informasi saja, dalam album ‘Day By Day’ memiliki beberapa “lagu jagoan” atau single berjudul “Simple I Love You”, “Everything Is Gonna Be Fine” dan “There’s a Light at the End of the Tunnel”.