Sampaijauh.com
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video
No Result
View All Result
Sampaijauh.com
No Result
View All Result
Home Cerita Korporasi

Melestarikan Batik Lewat Metaverse ala Produsen Batik Semar

Batik Semar menjadi produsen batik pertama yang merilis NFT.

Penulis :Wulan Octaviani| Editor :Madava Nanda
October 2, 2022
in Cerita Korporasi, Kreatif, Produk Inspiratif
Waktu Baca: 2 menit
0 0
0
Melestarikan Batik Lewat Metaverse

Preview NFT Batik yang dijual Batik Semar. Foto: batikid.com

32
VIEWS
Bagikan ke Whatsapp

Metaverse menjadi teknologi mutakhir yang kini mulai banyak diimplementasikan dalam berbagai bidang dari pariwisata, musik hingga pendidikan. Di Indonesia, metaverse juga digunakan sebagai sarana untuk melestarikan batik lho, Sobat, termasuk di Hari Batik Nasional yang jatuh setiap tanggal 2 Oktober sekarang ini. 

Ya, meski batik telah diakui UNESCO sebagai warisan budaya Indonesia yang mendunia, namun tetap saja eksistensi warisan tersebut harus tetap dilestarikan sepanjang waktu oleh kita. Terlebih, dalam melestarikan batik pun juga kini dipermudah lewat kemudahan teknologi pendukung ekosistem metaverse seperti augmented reality, virtual reality, dan artificial intelligence.

ArtikelTerkait

Gitaris Matt Heafy_1

Gitaris Matt Heafy Cinta Nasi Padang dan Batik

March 22, 2023
Hard Rock Cafe Jakarta akan tutup

Hard Rock Cafe Jakarta Tutup, akan Pindah ke Mana?

March 21, 2023

Hal inilah yang kemudian direalisasikan oleh PT Batik Semar, produsen batik dan juga pelestari batik berbasis di Solo yang telah mengekspor batik dan kerajinan tangan ke negara-negara Asia, Eropa hingga Amerika. PT Batik Semar diketahui bekerja sama dengan perusahaan teknologi WIR group.

kolaborasi batik semar
Kolaborasi WIR Group dan Batik Semar. Foto: industry.co.id

“Batik Semar sebagai salah satu pelestari warisan budaya bangsa Indonesia selalu berupaya menyesuaikan diri dengan setiap perubahan, termasuk di era digital yang berkembang pesat. Kami ingin menunjukkan bahwa budaya tradisional dapat berpadu serta sejalan di era digital tanpa batas sekarang ini,” kata CEO Batik Semar, Ardianto Soewono, dilansir ANTARA, Minggu (7/8/2022) lalu.

Aksi melestarikan batik lewat metaverse dilakukan PT Batik Semar karena melihat adanya potensi-potensi yang bisa dikembangkan melalui teknologi digital yang sedang ngetren belakangan ini.

“Kami melihat potensi terbukanya kesempatan pemasaran yang lebih luas serta ruang-ruang kreasi untuk penciptaan ekonomi baru,” tuturnya. 

Sebelum merambah masuk ke dunia metaverse, PT Batik Semar juga pernah membuat NFT atau non-fungible token yang memadukan warisan budaya Indonesia tersebut dengan batik digital. Bahkan, disebut-sebut NFT Batik Semar diklaim menjadi NFT Batik pertama di Indonesia. 

Saat itu, pihak Batik Semar memberikan tawaran menarik ke pelanggan. Untuk pembelian batik tertentu, pelanggan dapat mendapatkan NFT eksklusif Batik Semar yang juga dapat diperjualbelikan lewat platform-platform khusus, seperti OpenSea. Pembelian NFT juga bisa memesan langsung di website Batik Semar. Hal ini menunjukkan bahwa budaya tradisional dapat berpadu serta sejalan di era digitalisasi.

NFT Batik Semar
NFT yang dijual Batik Semar. Foto: batikid.com

Ke depannya, kehadiran Batik Semar di metaverse diharapkan bisa membuat identitas bangsa Indonesia ini diterima dan makin dikenal secara luas oleh masyarakat dunia. Melalui metaverse pula, batik Semar berharap bisa memperkuat bisnis yang dibangun dan memberi lebih banyak manfaat terutama kepada para perajin batik dan pegiat seni lainnya. 

Saat ini, Batik Semar yang berdiri sejak 1947 memiliki sekitar 30 perajin batik in-house dan lebih dari 30 perajin plasma yang tersebar di Surakarta, Cirebon, Pekalongan, dan Madura.

Tags: batikBatik SemarHari Batik NasionalinspirasinyatamedianasionalisMelestarikan Batik Lewat MetaverseMetaverseNFT Batiksampaijauh

Artikel Terkait

Gitaris Matt Heafy_1
Hiburan

Gitaris Matt Heafy Cinta Nasi Padang dan Batik

March 22, 2023
Hard Rock Cafe Jakarta akan tutup
Hiburan

Hard Rock Cafe Jakarta Tutup, akan Pindah ke Mana?

March 21, 2023
Indonesia Fashion and Craft Awards
Kreatif

Kemenperin Kembali Gelar ‘Indonesia Fashion and Craft Awards’

March 20, 2023
(Foto: marketeers.com).
Inspirasi Nyata

Toko Eiger Pertama di Eropa Resmi Dibuka

March 16, 2023
Film Hantu Baru_3
Hiburan

Film Hantu Baru Sajikan Horor nan Kocak

March 16, 2023
Ardhito Pramono
Hiburan

Konser ‘Pulang’: Pertunjukan Spesial Ardhito Pramono yang Intim dan Penuh Nostalgia

March 16, 2023

Terpopuler

  • Bandara Indonesia Paling Menyenangkan

    3 Bandara Indonesia Masuk Airport Paling Menyenangkan!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Begini 8 Tahapan Pembuatan Sepatu di Pabrik Manufaktur

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 15 Istilah dalam Dunia Tambang yang Sering Dijumpai

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • BUMN Tower di IKN Jadi yang Tertinggi se-Asia Tenggara

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 18 Unit Polisi di Indonesia, Ada yang Kerja Bareng Anjing

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Korlantas Polri Akan Menghapus Pajak Progresif Kendaraan Bermotor?

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Setlist Konser Arctic Monkeys Jakarta 2023, Ada Lagu Favoritmu?

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Sampaijauh.com

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

Navigate Site

  • About Us
  • Pedoman Media Siber
  • Syarat dan Ketentuan Privasi
  • Contact
  • Redaksi

Follow Us

No Result
View All Result
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Go to mobile version