Sampaijauh.com
No Result
View All Result
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video
Sampaijauh.com
No Result
View All Result
Home Inspirasi Nyata

Lebaran Ketupat di Jawa: Sejarah, Makna dan Ragam Perayaannya

Masyarakat Islam di Jawa rupanya mengenal dua kali perayaan Lebaran.

Penulis :Wulan Octaviani| Editor :Madava Nanda
April 28, 2022
in Inspirasi Nyata, Produk Inspiratif
Waktu Baca: 2 menit
0 0
0
lebaran ketupat di jawa

Lebaran Ketupat. Sumber foto: viva.co.id

8
VIEWS
Bagikan ke Whatsapp

Ketupat menjadi hidangan yang khas diberikan saat perayaan Idulfitri di Tanah Air. Namun di beberapa daerah di Pulau Jawa, makan ketupat dijadikan tradisi di hari yang berbeda dengan hari Lebaran hingga dianggap menjadi hari raya kedua yaitu Lebaran Ketupat.

Masyarakat muslim Jawa rupanya mengenal dua kali perayaan Lebaran yakni saat Idulfitri 1 Syawal dan Lebaran Ketupat yang dilaksanakan pada tanggal 8 Syawal, sehari setelah umat Islam merampungkan puasa Syawal selama 6 hari dari tanggal 2 Syawal hingga 7 Syawal. Puasa ini termasuk puasa sunnah, tidak wajib seperti puasa di bulan suci Ramadan.

Makna dari Lebaran Ketupat ini adalah untuk mengajak masyarakat khususnya kaum Muslim menjadi pribadi yang lebih baik, baik akhlaknya, dan meningkatkan amalan ibadah. 

Sejarah Lebaran Ketupat

Perayaan Lebaran Ketupat ini diperkenalkan oleh orang yang pertama kali memperkenalkan Ketupat yaitu Sunan Kalijaga. Kala itu Sunan Kalijaga menyebarkan 2 Bakda, yakni Bakda Lebaran Idulfitri 1 Syawal dan Bakda Kupat. 

Di Bakda Kupat ini, umat Islam di Jawa akan kembali membuat ketupat, sama seperti perayaan Idulfitri 1 Syawal dan kemudian memberikannya kepada kerabat terdekat sebagai simbol kebersamaan dan kasih sayang. 

Perayaan Lebaran Ketupat di Berbagai Daerah Jawa

Beberapa daerah Jawa yang merayakan Lebaran Ketupat salah satunya adalah Madura. Lebaran ketupat di sana dinamakan Lebaran Tereter. Tak hanya menyajikan ketupat, ada juga lauk pendamping seperti ayam goreng dan opor ayam yang kemudian dimakan bersama warga saat berkumpul di masjid atau mushola.  

Sedangkan di daerah Kudus, Jawa Tengah, Lebaran Ketupat ini dirayakan dengan prosesi kirab gunungan Seribu Ketupat. Selama prosesi kirab, masyarakat juga melakukan ziarah ke Makam Sunan Muria. 

Di Jawa Timur, tepatnya di Desa Tambak Lekok, Pasuruan, merayakan Lebaran Ketupat dengan menggelar lomba skilot atau lomba adu cepat selancar di atas lumpur.

Dan tentunya tak hanya 3 daerah tersebut yang merayakan Lebaran Ketupat. Bakda Kupat senyatanya sudah menjadi tradisi masyarakat Jawa yang semakin menyemarakkan perayaan Hari Kemenangan yang suci ini. 

Tags: bakda kupatidulfitriinformasi menarikjawaketupatlebaranLebaran KetupatmedianasionalissampaijauhSunan Kalijaga

Artikel Terkait

Cerita Korporasi

CSR Sinergi Berdaya Kawasan IMIP, Penanaman Bibit Mangrove

November 28, 2023
Lima macam identitas gender dalam masyarakat Bugis tradisional (Foto: Radarmukomuko.disway.id)
Inspirasi Nyata

5 Identitas Gender dalam Masyarakat Bugis Kuno

November 17, 2023
kota ramah anak
Produk Inspiratif

Surabaya Jadi Percontohan Pertama di RI Sebagai Kota Ramah Anak

November 17, 2023
Polisi Wanita Terbaik PBB
Inspirasi Nyata

Brigadir Indonesia Raih Penghargaan Polisi Wanita Terbaik dari PBB

November 17, 2023
Pandawara diundang ke Denmark
Inspirasi Nyata

Pandawara Diundang ke Denmark, Perdalam Ilmu Pengelolaan Limbah

November 16, 2023
Women from Rote Island_3
Hiburan

Women from Rote Island Raih Piala Citra Film Terbaik FFI 2023

November 15, 2023

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

TERBARU

Berita Pilihan

PT IMIP AKSI DONOR DARAH BERSAMA PMI KABUPATEN

December 1, 2023
Cerita Korporasi

CSR Sinergi Berdaya Kawasan IMIP, Penanaman Bibit Mangrove

November 28, 2023
Gaya Hidup

10 Alasan Anak Muda Harus Memulai Investasi dari Sekarang

November 19, 2023
Agenda

Pekan Seni Rupa Art Jakarta 2023 Resmi Digelar, Banyak Area Menarik!

November 18, 2023
Gaya Hidup

Tren Konsep Rumah Mezzanine, Simak Untung dan Ruginya

November 18, 2023

Terpopuler

  • 8 tahapan pembuatan sepatu

    Begini 8 Tahapan Pembuatan Sepatu di Pabrik Manufaktur

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Ernest Prakasa Dirikan Rumah Produksi ‘IMAJINARI’

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Perbedaan Revolusi Industri 1.0 Hingga 4.0

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 15 Istilah dalam Dunia Tambang yang Sering Dijumpai

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 4 Tahapan Eksplorasi Pertambangan, Hasilkan Kualitas Terbaik!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Facebook Twitter Youtube Instagram TikTok
Sampaijauh.com

Inspirasi Nyata Di Sekitar Kita

Jl. Kembang Kerep No.14A, RT.6/RW.2, Kembangan Sel., Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11610

[email protected]

MENU

  • Terbaru
  • Perindustrian
  • Inspirasi Nyata
  • Hiburan
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi

Pages

  • Contact
  • Pedoman Media Siber
  • Sobat Sampai Jauh
  • Syarat dan Ketentuan Privasi
  • Tentang Kami
  • Tim Kami

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

No Result
View All Result
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Go to mobile version