Sampaijauh.com
No Result
View All Result
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video
Sampaijauh.com
No Result
View All Result
Home Inspirasi Nyata

Bandung Terpilih Jadi Kota Kuliner Tradisional Terbaik ke-5 di Asia

Berdampak baik bagi industri kuliner lokal, khususnya di Jawa Barat.

Penulis :Fitria Nur Rahmawati| Editor :Madava Nanda
June 2, 2022
in Inspirasi Nyata, Kelompok Inspiratif
Waktu Baca: 2 menit
0 0
0
Kuliner Bandung Terbaik di Asia.

Bandung Terpilih Jadi Kota Kuliner Tradisional Terbaik ke-5 di Asia. Sumber Foto: Shopee/foodie_frozen

78
VIEWS
Bagikan ke Whatsapp

Bandung merupakan kota yang berada di Jawa Barat. Belum lama ini Bandung terpilih menjadi salah satu kota dengan kuliner tradisional terbaik di Asia dalam versi Taste Atlas Award 2021.

Sedikit tambahan informasi, Taste Atlas Awards merupakan sebuah laman berita yang banyak membahas berbagai makanan terbaik dari tiap kota di seluruh penjuru dunia. Laman kuliner ini telah berdiri sejak tahun 2015 oleh jurnalis dan pengusaha Kroasia, Matija Babi.

Di kesempatan kali ini, Bandung terpilih menjadi kota yang memiliki makanan tradisional terbaik di Asia dengan menempati posisi kelima, di bawah Seoul, New Delhi, Hongkong dan Bangkok.

Diketahui berdasarkan total penilaian dari makanan tradisional, Bandung meraih angka 4,39 poin. Adapun makanan yang dinilai seperti batagor dengan skor 4,5, karedok dan cilok memiliki skor 4,2, serta beberapa minuman seperti bandrek dengan nilai 3,8 dan bajigur degan nilai sebesar 3,3 poin.

Diketahui dalam melakukan penilaian makanan dari seluruh dunia, Taste Atlas membutuhkan waktu selama 3 tahun. Waktu riset pun dimulai sejak 2018 lalu dan di awal tahun, biasanya mereka mengulas sekitar 5.000 makanan dan minuman tradisional dari berbagai kota di dunia.

Tidak hanya membicarakan tentang kuliner, Taste Atlas juga membahas ulasan dan rekomendasi tempat wisata terpopuler yang mereka sambangi. Sejauh ini laman kuliner Taste Atlas sudah mengulas 10.000 makanan, minuman, resep dan 9.000 restoran.

Kabar membanggakan ini juga sempat diunggah dari akun Instagram Pesona Indonesia. Pada unggahannya, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Sandiaga Uno merasa sangat bangga dengan kabar tersebut.

Menurutya, dengan Bandung yang masuk ke dalam daftar makanan terbaik kelima di Asia memiliki dampak positif bagi industri pariwisata dan kuliner dari Jawa Barat. Seperti meningkatnya jumlah wisatawan, baik dari lokal maupun luar negeri, yang akan berkunjung ke Bandung dan menjelajahi kuliner khas kota tersebut.

“Semoga dengan masuknya kota Bandung di daftar kota dengan kuliner terbaik di Asia bisa meningkatkan jumlah wisatawan, baik domestik maupun mancanegara untuk datang ke Bandung dan mencicipi kuliner terbaiknya,” terangnya.

Selain itu, Sandiaaga Uno juga mengatakan dampak positif dari hal tersebut akan membawa pemulihan ekonomi menjadi lebih baik dan semakin meningkatnya lapangan pekerjaan.

Tags: bandungindustri kulinerkuliner Indonesiakuliner terbaik di Asiamakanan tradisional khas Bandungsampaijauh

Artikel Terkait

Putri Ariani Empat Besar AGT
Inspirasi Nyata

Putri Ariani Selesai di Empat Besar AGT 2023

September 29, 2023
Sanggoe meraih medali perak Asian Games 2023 di cabang olahraga skateboard. (Foto: NOC Indonesia).
Olahraga

Atlet Papan Seluncur Harumkan Indonesia di Asian Games 2023

September 29, 2023
Mouly Surya Penghargaan TIFF
Inspirasi Nyata

Sutradara Indonesia Raih Penghargaan di Tokyo International Film Festival

September 28, 2023
film sri asih menang
Kreatif

Film Sri Asih Menang Penghargaan di Amerika Serikat

September 28, 2023
Jumlah unit kendaraan roda empat buatan Indonesia menjadi komoditas bersaing di pasar ekspor. (Foto: Dok. TMMIN)
Otomotif

Target Ekspor Mobil Indonesia 1 Juta Unit pada 2027

September 27, 2023
Kompetisi Robotik Internasional
Inspirasi Nyata

Dua Santri Indonesia Raih Juara di Kompetisi Robotik Internasional

September 27, 2023

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Terpopuler

  • 8 tahapan pembuatan sepatu

    Begini 8 Tahapan Pembuatan Sepatu di Pabrik Manufaktur

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Mengenal Apa Itu Pasir Kuarsa yang Miliki 7 Manfaat di Sektor Industri

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 15 Istilah dalam Dunia Tambang yang Sering Dijumpai

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Skintific Rilis Produk Foundation Baru, Tahan hingga 24 Jam, loh!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 4 Tahapan Eksplorasi Pertambangan, Hasilkan Kualitas Terbaik!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Perbedaan Istilah Sumber Daya dan Cadangan, Jangan Tertukar!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 5 Pekerjaan untuk si Hobi Ngulik Media Sosial, Sikat, Sob!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Facebook Twitter Youtube Instagram TikTok
Sampaijauh.com

Inspirasi Nyata Di Sekitar Kita

Jl. Kembang Kerep No.14A, RT.6/RW.2, Kembangan Sel., Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11610

[email protected]

MENU

  • Terbaru
  • Perindustrian
  • Inspirasi Nyata
  • Hiburan
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi

Pages

  • Contact
  • Pedoman Media Siber
  • Sobat Sampai Jauh
  • Syarat dan Ketentuan Privasi
  • Tentang Kami
  • Tim Kami

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

No Result
View All Result
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Go to mobile version