Sob, sebelumnya Sampaijauh.com pernah membahas fungsi lain kacamata; yaitu membentuk kesan tertentu yang diinginkan si pemakai kepada orang lain. Nah, di artikel kali ini kita bahas fungsi kacamata namun berdasarkan warna lensa. Yap, kamu pasti pernah melihat seseorang berkacamata dengan lensa warna hitam. merah hingga kuning. Ternyata memakai kacamata dengan lensa berwarna bukan sekadar gaya-gayaan.
Biasanya kacamata dengan lensa berwarna digunakan untuk menghalau sinar yang berbahaya bagi mata. Seperti sinar high-energy visible light (HEV) hingga blue light. Tapi bagaimana, sih, cara membuat lensa berwarna hingga apa saja yang harus diperhatikan ketika memilih lensa berwarna? Cus simak!
Lensa Berwarna: Alasan hingga Cara Membuatnya
FYI, lensa kacamata transparan dan hitam rupanya tak sanggup menghalau sinar HEV—cahaya dengan frekuensi tinggi, energi tinggi dalam pita ungu atau biru dari 400 hingga 450 nm di spektrum yang tampak—dan blue light. Padahal HEV light dan blue light ini juga berbahaya, loh.
Lalu bagaimana cara membuat lensa berwarna? Pada umumnya hal ini dilakukan hanya dengan memberikan warna yang merupakan hasil campuran 3 warna yakni cyan, magenta, dan yellow. Warna bisa berubah tergantung kekentalan saat pencampuran.
Setelahnya, larutan warna itu dipanaskan dan dicelupkan lensa bening ke dalam larutan untuk memberikan warna. Selain itu ada juga cara lain seperti dengan hanya menempelkan film pada bagian permukaan.
Jika ingin memakai lensa berwarna, pilihlah yang mempunyai kepadatan diatas 50%. Semakin tinggi nilainya, makin baik pula kemampuannya untuk melindungi dari paparan sinar.
Jenis Kacamata Berdasarkan Warna Lensa dan Fungsinya
Ya, jenis warna pada lensa kacamata berbeda-beda karena tiap warna menyaring cahaya dengan cara yang berbeda-beda. Jadi kamu harus pilih sesuai kebutuhan, ya!
Abu-abu
Warna abu-abu memungkinkan kita untuk melihat warna tanpa mengubah warna asli dan kecerahan objek. Lensa warna abu-abu sering digunakan oleh pilot, cocok juga digunakan ketika mengemudi dan olahraga di luar ruangan seperti golf, lari atau bersepeda.
Kuning atau Oranye
Warna kuning atau oranye pada lensa akan meningkatkan kontras dalam kondisi berkabut atau tempat cahaya rendah. Benda yang dilihat pun bakal lebih tajam, baik di luar ruangan atau dalam. Namun kekurangannya, warna asli pada benda bisa berbeda jauh, Sob.
Selain itu, kacamata ini nggak boleh digunakan ketika mengemudi karena kita harus wawas dengan warna rambu lalu lintas. Biasanya kacamata ini digunakan untuk aktivitas berkenaan dengan sepak bola dalam ruangan, mengemudi di kabut hingga penggunaan pada malam hari.
Hijau
Warna ini akan mengurangi silau tanpa menurunkan kontras terlalu banyak dan menajamkan penglihatan. Lensa ini cocok untuk berolahraga di luar ruangan seperti tenis atau golf hingga dipakai berlibur ke pantai.
Kalau kamu hobi menatap layar gadget sampai berjam-jam, cocok banget pakai lensa warna ini. Pasalnya, lensa hijau mampu mengurangi lelah mata gegara cahaya terang dan blue light. Kacamata ini bisa digunakan untuk berolahraga yang butuh presisi seperti tenis, baseball, dan golf.
Cokelat Tua
Kurang lebih mirip dengan warna hijau, lensa dengan warna cokelat tua bisa menghalangi cahaya biru dan mengurangi silau. Warna biru yang terhalang bakal meningkatkan kontras dan ketajaman penglihatan, terutapa pada latar belakang hijau serta biru seperti rumput dan langit.
Lensa ini cocok digunakan saat cuaca berawan karena mampu mencerahkan penglihatan saat melakukan kegiatan olahraga golf, sepeda, memancing hingga olahraga air.
Pink atau Merah
Lensa dengan warna ini juga menghalau cahaya biru yang kemudian bisa meningkatkan kontras warna pada benda. Warna ini juga dapat menenangkan otot mata dan nyaman digunakan untuk durasi lama. Beberapa kegiatan seperti penggunaan komputer atau gadget dan menyetir bisa pakai lensa pink atau merah agar otot mata lebih tenang.
Biru
Lensa warna ini digunakan untuk mengurangi cahaya silau berwarna oranye, kuning atau sinar matahari cerah. Cocok digunakan di luar ruangan, beberapa juga meyakini kalau kacamata biru bisa mengurangi ketegangan mata serta mencegah kerusakan indra penglihatan saat membaca layar komputer.
Selain selama ini digunakan untuk menunjang penampilan, ternyata beragamnya warna lensa kacamata punya fungsi masing-masing, Sob. Jadi, pilihlah lensa dengan warna tepat sesuai kebutuhan kamu, ya. Tak sekadar untuk fesyen, nih~