Tahukah Sobat, Pemerintah Kota Bandung telah sukses menggelar kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) yang diadakan di Lapangan Sesko AD Kota Bandung, pada Senin (16/10/2023).
Kegiatan Gerakan Pangan Nasional ini juga telah didukung penuh oleh Badan Pangan Nasional (Bapanas) yang diselenggarakan secara nasional di 411 titik, salah satunya Bandung.
Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Kota Bandung Gin Gin Ginanjar mengatakan, selain diperuntukkan memperingati hari pangan sedunia, GPM ditujukan mendorong stabilitas harga pangan yang sampai saat ini masih terbilang cukup tinggi.
Gin Gin mengatakan, pada kegiatan ini ada 13 komoditas pokok yang mendapat subsidi harga dari Bapanas. Harga subsidi yang diberikan rata-rata berkisar antara Rp2 ribu hingga Rp3 ribu per kilogram.
“Yang paling banyak dicari masyarakat tentunya kebutuhan pokok seperti, beras, gula, minyak goreng, telur, dan sayur mayur,” kata Gin Gin.
“Jadi contohnya telur di harga pasar hari ini Rp27 ribu per kilogram, sekarang di sini (kegiatan GPM) bisa menjadi Rp24 ribu. Jadi, Rp3 ribu itu disubsidi oleh Bapanas. Minyak juga sama seperti itu.”
Pada kesempatan yang sama, Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono juga menyambut positif kegiatan Gerakan Pangan Murah. Menurutnya, gerakan ini bisa membuka akses bagi masyarakat Kota Bandung untuk mendapatkan harga pangan lebih terjangkau.
Bambang berharap masyarakat Kota Bandung bisa memanfaatkan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya. Selain itu, Pemkot Bandung juga akan terus menjalin komunikasi dengan pengampu kebijakan agar bisa menekan harga komoditas yang mengalami kenaikan tersebut.
“Insya Allah kita terus berupaya. Tujuan kita pasokan pangan aman, harga stabil. Kita komunikasi, koordinasi terus,” tuturnya.
Saat Bambang ditanya terkait ketersediaan pangan di Kota Bandung, dia mengatakan bahwa pihaknya akan terus melakukan pemantauan dan pengawasan demi menjaga ketersediaan pasokan.
“Sampai akhir tahun ini aman, sampai bulan Desember ini aman, Insya Allah. Dan kita terus berkomunikasi dengan Bulog, BI, untuk menjaga stabilitas itu.”
Daftar harga bahan pokok yang dijual di acara GPM Kota Bandung:
Beras medium: Rp54.000/5kg
Beras premium: Rp56.000/5kg
Telur ayam ras: Rp24.000/kg
MinyaKita: Rp14.000/liter
Daging ayam: Rp31.500/ekor
Tepung terigu: Rp10.000/kg
Gula pasir: Rp14.000/kg
Buah segar: mulai dari Rp10.000
Sayuran: Rp15.000
Olahan daging (per paket): Rp50.000