Untuk mengenalkan cerita rakyat kepada masyarakat umum, desainer muda D3 Tata Busana dari Universitas Negeri Surabaya (Unesa) mempersembahkan cara unik, yakni dengan menggelar fashion show secara virtual.
Bertajuk Alcarita, para mahasiswa dari D3 Tata Busana Unesa menampilkan rancangan busana pernikahan berkonsep modest fashion yang idenya berasal dari cerita rakyat.
Salah satu busana yang dipamerkan yakni, ball gown sebuah gaun karya Umy Hanik yang terinspirasi dari cerita rakyat NTT, Tampe Ruma Sani. Dalam rancangannya ini, Umy memainkan warna quetzal green yang dipadukan dengan warna nude.
Dengan menerapkan manipulating fabric tucking, tasse dan sedikit tambahan payet, keunikan desain Umy terletak pada bagian rok.
“Keunikan desain saya terletak pada bagian rok. Di mana rok yang saya buat biasa disebut rok belimbing atau paneled circle skirt,” ujar Umy seperti dikutip Kumparan.
Sedangkan pada bagian hias, Umy memilih rebung atau kakando.
“Rebung dan kakando ini saya pilih karena memiliki makna kesabaran dan keuletan dalam menghadapi tantangan. Sesuai dengan cerita rakyat yang saya angkat,” ucapnya.
Mengenai tema Alcarta sendiri diambil dari bahasa arab dan sansekerta, yakni “Al” (awalan) dan“Carita” (kisah). Dalam kegiatan kali ini, mahasiswa D3 Tata Busana dari Universitas Negeri Surabaya dibagi menjadi lima kelompok yang disesuaikan dengan wilayah, yakni Alcarita of Celebes, Alcarita of Swarnadwipa, Alcarita of Borneo, Alcarita of Pamalu, dan Alcarita of Flobawara.
Dari kelima kelompok tersebut memainkan warna-warna yang cukup beragam mulai dari warna gold, putih, biru hingga coklat.
“Para desainer ini menerjemahkan cerita rakyat ke dalam siluet busana, stilasi ragam hias, dan manipulating fabric yang memberi kesan anggun serta modern,” jelas Oktafinna selaku Ketua Pelaksana fashion show “Alcarita”.
Selain itu, dengan digelarnya Alcarita, diharapkan para desainer muda di Indonesia termotivasi untuk terus berkarya dan banyak mengangkat budaya nusantara yang beraneka ragam dalam bentuk fashion dan bisa dikenal hingga ke masyarakat luas baik di Indonesia bahkan luar negeri.