Sejauh ini mungkin pecinta binatang mengetahui jika umur anjing hanya bertahan hingga 20-25 tahun. Tapi tahukah kamu, jika di salah satu desa kecil, Leiria, Portugal ada anjing ras rafeiro do alentejo telah mencapai usia 30 tahun 270 hari. Anjing tersebut bernama Bobi dan disebut sebagai anjing tertua di dunia.
Disebutnya Bobi sebagai anjing tertua di dunia bukan tanpa alasan, pasalnya saat ini ia telah terdaftar di dalam Guinnes World of Records dan mengalahkan anjing ternak Australia bernama Bluey yang mati pada usia 29 tahun lima bulan pada 1939.
Diketahui, Bobi merupakan anjing yang dimiliki oleh Leonel Costa (38) yang lahir pada 5 Februari 1993. Sang pemilik pun sangat bangga bisa memelihara hingga usianya saat ini, meskipun dirinya hidup bersama keluarga yang pas-pasan.
“Beberapa orang mengatakan kepada kami bahwa kami tidak akan berhasil. Tetapi kami mengetahui usia Bobi dan yakin bahwa pengujian hanya akan membuktikan apa yang telah kami ketahui,” ujar Costa, seperti dikutip Reuters.
Sedikit cerita mengenai Bobi, bahwa ia ditemukan oleh keluarga Costa saat bersembunyi di antara tumpukan kayu bakar. Saat ditemukan Costa pun saat itu masih 8 (delapan) tahun dan Bobi masih terlihat baru lahir dan ditinggalkan oleh induknya.
“Saya berumur delapan tahun. Ayah saya adalah seorang pemburu, dan kami selalu memiliki banyak anjing. Sayangnya, pada saat itu dianggap normal oleh orang tua yang tidak bisa memiliki lebih banyak hewan di rumah, untuk mengubur hewan itu di dalam lubang agar tidak bertahan hidup,” tambahnya.
Namun, karena rasa cinta dan kasih sayang terhadap Bobi, keluarga Costa pun akhirnya memeliharanya bagaikan keluarganya sendiri. Hingga akhirnya kini ia tercatat sebagai anjing tertua di dunia.
Sekedar informasi, anjing dengan ras rafeiro do alentejo biasanya hanya mampu bertahan hingga usia 12 hingga 14 tahun. Dengan usia yang cukup panjang, Bobi dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti tinggal di pedesaan yang tenang, tidak pernah diikat atau dirantai, dan selalu makan makanan sehat.
Kayak apa sih Bobi? Langsung lihat aja nih video di bawah ini: