Basket Putri Indonesia Sabet Medali Emas di SEA Games 2023

Sejarah baru bagi olahraga basket Indonesia.

Medali emas basket Indonesia

Tim basket putri Indonesia meraih medali emas di SEA Games 2023 di Kamboja. (Foto: kemenpora.go.id/egan)

Pada kejuaraan SEA Games 2023 yang diselenggarakan di Kamboja, kali ini tim basket putri Indonesia sukses mencetak sejarah baru dengan sabet medali emas, pada Minggu (14/5). 

Diketahui ini merupakan pertama kalinya terjadi dan berhasil dicapai oleh tim basket putri Tanah Air selama basket mengikuti kejuaraan SEA Games pada 46 tahun silam. Selain itu selama dua tahunan ini hanya Indonesia memperoleh perak sebanyak 3 kali. 

Dilansir dari laman resmi Kemenpora, pada momen ini Indonesia berhasil mengalahkan tim dari Singapura dengan perolehan skor 86-39 pada laga keenamnya alias pertandingan terakhir yang diselenggarakan di Morodok Techo Indoor Sports Center

Kemenangan bisa tercetak dengan sempurna karena bermula sejak awal pertandingan berlangsung, tim basket putri Indonesia mampu tampil dengan yakin. Semangat masih membara hingga ke putaran kedua. Buktinya pada laga kuarter kedua Indonesia sudah unggul 43-14.

Sejak awal pertandingan keenam timnas basket putri Indonesia terus mencetak poin sehingga dua pemain naturalisasi Indonesia, yaitu Peyton Alexis dan Kimberley Pierre Louis hanya kedapatan bermain sebentar. 

Sebetulnya kejuaraan melawan Singapura sudah tak terlalu menentukan. Sebab tim basket putri Indonesia sudah dipastikan akan memperoleh medali emas sejak Sabtu berkat menang dari melawan tim dari tuan rumah Kamboja dengan perolehan skor 100-54.

Ketika tim basket putri Indonesia mampu membawa pulang emas, Priscilla Karen selaku perwakilan pebasket mengucap rasa syukur atas emas yang telah diraihnya. Menurutnya hal ini bisa tercapai berkat kerja sama seluruh tim yang baik.

“Akhirnya kita finis pertama dan mendapatkan emas,” ujar Priscilla.

Di saat yang bersama Kimberley Pierre Louis menyampaikan hal serupa seperti Priscilla. Dirinya mengatakan bahwa perjuangan sampai memperoleh medali emas cukup sulit. Untungnya, lanjut Kimberley, ia memiliki tim yang punya keunggulan masing-masing. 

“Kita berhasil menyapu bersih seluruh pertandingan. Tentu ini tidak gampang. Saya bangga dengan tim ini selama pertandingan,” katanya. 

Karena keberhasilan yang telah diraih oleh timnas basket putri Indonesia ini sekaligus menetapkan bahwa dari awal keikutsertaannya pada SEA Games 2023 pemain Tanah Air tak pernah terkalahkan.

Selamat tim basket putri Indonesia! semoga perolehan emas ini akan terus di pertandingan berikutnya.

Exit mobile version