Belum lama ini TasteAtlas merilis 10 negara yang masuk ke daftar masakan dengan bahan dasar ayam terbaik di dunia. Dari deretan tersebut, salah satunya bikin salfok warganet Tanah Air lantaran ayam goreng raih peringkat ke-2 masakan terbaik dunia.
Buat yang belum mengenal TasteAtlas merupakan situs panduan yang kerap menyajikan ensiklopedia rasa, mengulas makanan tradisional dunia mulai dari bahan lokal hingga restoran autentik.
Kali ini TasteAtlas menerbitkan 10 masakan berbahan dasar ayam dari beberapa negara dunia. Ayam goreng menjadi menu masakan yang termasuk dari salah satunya.
Lebih detailnya, berikut beberapa masakan dengan berbahan dasar ayam dari seluruh dunia:
1. Karage
Karage merupakan makanan yang berasal dari Jepang. Masakan ini terbuat dari ayam yang digoreng menggunakan tepung pati Garut. Agar terasa renyah, maka harus ayam dilapisi dengan tepung pati.
Salah satu kegunaan tepung pada ayam karage ini adalah untuk menjaga kandungan air alami gorengan dan menghasilkan permukaan luar yang garing. Selain ayam, membuat karage juga bisa terbuat dari ikan atau daging-dagingan yang lain, Sob.
2. Ayam Goreng
Ayam goreng selalu menjadi makanan favorit masyarakat Indonesia. Biasanya makanan satu ini kerap kali disajikan sebagai makanan rumahan. Apalagi kalau ada acara-acara besar rasanya belum lengkap bila ayam belum menjadi menu hidangannya. Kini ayam goreng menduduki peringkat ke-2 sebagai masakan terbaik di dunia, Sob.
Masakan khas Indonesia yang satu ini terbuat dari ayam goreng yang dipotong-potong terlebih dahulu, kemudian rendam dengan bumbu lalu rebus sebentar. Setelahnya baru digoreng hingga warna ayam berubah menjadi keemasan. Wah, lezatnya sampai ke sini, Sob!
3. Backhendl
Di posisi ketiga ada masakan berbahan dasar ayam yang berasal dari Wina, Australia. Namanya Backhendl. Sebelum digoreng, terlebih dahulu ayam ini diolesi dengan bumbu dan jus lemon. Kemudian, ayam dipotong dan dicelupkan pada edd wash, dilapisi tepung, dan diberi remahan roti sehingga ketika digoreng akan menghasilkan kerenyahan pada ayam.
4. Fried Chicken
Ayam goreng jenis satu ini mudah ditemui, apalagi di restoran-restoran siap saji yang berasal dari Amerika Serikat (AS). Apalagi rasa renyah pada kulit ayam goreng ini yang sering menjadi rebutan orang-orang. Tak heran bila Fried Chicken menjadi masakan berbahan dasar ayam terbaik di urutan keempat di dunia.
5. Ayam Popcorn Taiwan
Ayam Popcorn Taiwan merupakan masakan yang terbuat dari potongan-potongan kecil ayam dikombinasikan dengan berbagai bumbu dan rempah-rempah. Atau jika versi modernnya bisa juga ditambahkan dengan bumbu rumput laut, mustard, atau pedas untuk menambah cita rasa.
Selain itu, berikut lebih lengkapnya daftar 10 masakan berbahan dasar ayam terbaik dari beberapa negara di dunia, di antaranya: