5G smart mining di Indonesia akhirnya terwujud! Sempat mundur dari rencana pelunucurannya di Mei 2022, akhirnya pada Kamis (1/9) kemarin, teknologi mutakhir ini resmi diluncurkan di tambang bawah tanah PT Freeport Indonesia (PTFI) di Distrik Distrik Tembagapura, Kabupaten Mimika, Papua.
Peresmian teknologi 5G mining di tambang Freeport ini tak lepas dari hasil kerja sama dengan PT Telkomsel. Pada peresmian tersebut, turut hadir secara langsung Presiden RI, Joko Widodo.
“Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim yang hari ini saya resmikan 5G underground mining di PT Freeport Indonesia secara resmi saya luncurkan,” kata Jokowi sebagaimana dikutip melalui YouTube Sekretariat Presiden.
Dari penuturan lebih lanjut oleh Presiden RI, ternyata Indonesia merupakan negara di Asia Tenggara pertama yang menerapkan 5g smart mining. Hal ini membuktikan bahwa Indonesia mampu lebih maju dari negara-negara tetangganya.
Lalu apa sih yang terbantu dengan adanya teknologi 5G di underground mining? Disebutkan, nanti teknologi ini akan memudahkan pekerja tambang melakukan otomatisasi dan kendali jarak jauh terhadap kegiatan tambang.
Dengan dapat dikendalikannya sistem dari jarak jauah dan tanpa turun ke bawah tambang, teknolgi ini tentunya bisa bantu tingkatkan keselamatan kerja dan produktivitas pekerta tambang PT Freeport Indonesia. Terlebih, kegiatan tambang bawah tanah PTFI dikerjakan 99% oleh tenaga kerja lokal asal Papua.
“Melalui teknologi 5G underground smart mining ini betul-betul aktivitas pertambangan di bawah tanah bisa dimonitor menggunakan kamera yang terhubung dengan kecerdasan buatan dan mencegah serta meminimalkan risiko kecelakaan kerja,” ujar Jokowi
Kedepannya Presiden Jokowi berharap sektor pertambangan Indonesia tak hanya mengadaptasi 5G mining saja namun teknologi mutakhir lainnya seperti Artificial Intelligence (AI), Internet of Things (IoT) hingga big data.
“Sektor pertambangan pun juga tidak boleh ketinggalan harus segera mengimplementasikan teknologi Artificial intelligence (AI), Internet of Things (IoT), Machine Learning hingga Big Data dalam rangka mendukung seluruh operasional di pertambangan,” tuturnya.
Akhirnya ya Sob, dengan adanya teknologi mutakhir ini di sektor pertambangan ditambah dengan keseriusan dalam menjalankan hilirisasi industri, bisa membuat sektor pertambangan Indonesia diperhitungkan di mata dunia. Semoga semua tambang di Indonesia bisa segera menggunakan teknologi canggih ini, ya.