Sampaijauh.com
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video
No Result
View All Result
Sampaijauh.com
No Result
View All Result
Home Perindustrian Pariwisata

5 Wisata Romantis Liburan Valentine, Wajib Dikunjungi

Asiknya ciptakan momen liburan berkesan bareng pasangan.

Penulis :Fitria Rahmawati| Editor :Madava Nanda
February 9, 2023
in Pariwisata
Waktu Baca: 4 menit
0 0
0
Wisata romantis liburan valentine

Foto ilustrasi siluet pasangan yang sedang berwisiata bersama. Sumber: istockphoto.com/anyaberkut

35
VIEWS
Bagikan ke Whatsapp

Nggak kerasa sebentar lagi memasuki Hari Valentine nih, Sob. Yups, hari yang biasa disebut sebagai “hari kasih sayang” ini biasanya diperingati setiap tanggal 14 Februari. Buat Sobat SJ yang merayakan, kira-kira sudah punya plan atau kejutan untuk orang tersayang belum? Kalau belum Sampaijauh.com akan berikan rekomendasi wisata romantis untuk liburan valentine nanti. 

Untuk liburan dengan suasana romantis sepertinya nggak perlu lagi keluar negeri. Pasalnya saat ini di Tanah Air tercinta sudah banyak berbagai tempat eksotis yang cocok untuk menikmati waktu bersama orang terkasih. Berikut ini beberapa destinasi wisata romantis di Indonesia untuk liburan valentine. Simak baik-baik, ya, Sob!

ArtikelTerkait

Konservasi Orangutan Tanjung Puting

Konservasi Orangutan di Tanjung Puting, Terbesar di Dunia!

March 21, 2023
Kokok Ayam Dipetisikan

Kokok Ayam Dipetisikan, Wisatawan Kudu Hormati Budaya Lokal

March 16, 2023

1. Desa Wisata Pemuteran, Bali

Wisata romantis liburan valentine
Wisata Underwater Temple Garden di Desa Pemuteran, Bali. Sumber: blog.bemyguest.com.sg via piknikdong.com

Pulau Bali memang seringkali menduduki peringkat pertama soal liburan wisata romantis, Sob. Apalagi bagi turis yang berasal dari luar negeri. Kalau biasanya kebanyakan orang akan memilih berwisata ke Ubud, ada satu tempat wisata di Pulau Dewata yang sayang kalau kamu lewatkan bersama pasangan. 

Namanya Desa Wisata Pemuteran, letaknya berada di Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng, Bali. Kenapa desa wisata ini jadi list liburan yang perlu kamu kunjungi? Karena ini merupakan salah satu hidden gem-ya Bali dan menyimpan kekayaan alam luar biasa.

Di sana Sobat dan pasangan bisa melakukan snorkeling dan diving bareng sambil melihat terumbu karang yang indah. Sekadar informasi saja, nih, hampir 80% terumbu karang dunia ada di laut di Desa Wisata Pemuteran. Gokil!

Selain snorkeling, ada juga spot foto underwater di Underwater Temple Garden yang selalu memberi kesan misterius sekaligus menakjubkan. Kalau kamu ke sana jangan lupa untuk mencoba spot foto tersebut, ya, Sob.

2. Desa Tetebatu, Nusa Tenggara Barat

Wisata romantis liburan valentine
Desa Tetebatu. Sumber: Dok. Indonesia Travel via detik.com

Bergeser dari Pulau Bali, yakni di Lombok, Nusa Tenggara Barat juga nggak kalah menarik untuk dijadikan liburan nanti. Kalau ke sana jangan lupa mengunjungi sebuah perkampungan bernama Desa Tetebatu, Sob. 

Ada 6 hal yang bisa biasa menjadi daya tarik wisatawan ketika berkunjung ke Desa Tetebatu, antara lain adanya warisan budaya, wisata alam air terjun di 3 titik, bumi perkemahan, wisata ramah lingkungan, dan rute lintasan sepeda gunung. 

Nggak cuma itu, Sob. Di sana kamu dan pasangan juga bisa mendirikan kemah tepat di bawah kaki Gunung Rinjani sebelah selatan. Di lokasi ini, kamu dapat melihat keindahan alam yang sangat luar biasa. 

3. Pulau Tegal Mas, Lampung

Wisata romantis liburan valentine
Potret penginapan terapung di Pulau Tegal Mas, Lampung. Sumber: kissparry.com

Pulau Tegal Mas merupakan sebuah tempat wisata yang berlokasi di Pulau Tegal, Kecamatan Teluk Pandan, Kabupaten Pesawaran. Keindahan alam di tempat ini menjadikan Pulau Tegal Mas sebagai hidden gem-nya dari Bandar Lampung. 

Di pulau ini kamu bisa melihat air laut yang super duper jernih, eksotis dan indahnya pemandangan terumbu karang di dalam laut. Selain itu, di sini kamu juga bisa mencoba penginapan terapung dengan view yang nggak kalah cantik.

4. Pulau Cinta, Gorontalo

Wisata romantis liburan valentine
Pulau Cinta, Gorontalo. Sumber: pulocinta.com

Di Gorontalo ada sebuah pulau bernama Pulau Cinta. Keeksotisan pulau ini bahkan sampai disebut-sebut sebagai Maldives van Gorontalo, Sob. Karena pulau yang terletak di Teluk Tomini ini punya kondisi geografis yang sama dengan Maldives. 

Pulau berbentuk hati ini jadi destinasi wisata romantis terfavorit bagi para wisatawan, khususnya yang ingin berlibur bersama pasangan. Di samping menawarkan pemandangan memesona, kisah latar belakang Pulau Cinta ini juga tak kalah romantis. Wajib banget ke sini, sih!

5. Puncak Sikunir, Wonosobo

Wisata romantis liburan valentine
Wisiata Puncak Sikunir, Wonosobo, Jawa Tengah. Sumber: Goodnewsfromindonesia.id via merdeka.com

Buat Sobat yang gemar mendaki sama pasangan bisa juga melakukan perjalanan wisata ke Puncak Sikunir yang tempatnya di Desa Sawangan, Wonosobo, Jawa Tengah. Puncak satu ini berada di ketinggian 2000 meter di atas permukaan laut, Sob. 

Kalo urusan pemandangannya kayaknya nggak perlu diragukan lagi. Di tempat ini kamu bisa menikmati keindahan alam dari atas puncak pegunungan. Banyak wisatawan yang mencapai puncaknya hanya untuk berburu matahari terbit (sunrise). Jadi, tunggu apalagi Sob, segera buat planning liburan bareng pasangan ke sini. 

Dari kelima rekomendasi wisata untuk liburan valentine bersama pasangan, mana yang jadi tempat favoritmu, Sob? Mau ke daerah pegunungan atau pantai, tapi jangan lupa buat momen indah bersama dengan orang tersayang, ya. 

Tags: destinasi liburan valentinehari valentineindustri pariwisatalist liburan bareng pasangansampaijauh

Artikel Terkait

Konservasi Orangutan Tanjung Puting
Pariwisata

Konservasi Orangutan di Tanjung Puting, Terbesar di Dunia!

March 21, 2023
Kokok Ayam Dipetisikan
Pariwisata

Kokok Ayam Dipetisikan, Wisatawan Kudu Hormati Budaya Lokal

March 16, 2023
Turis Asing di Bali
Pariwisata

Turis Asing di Bali Bakal Dilarang Pakai Sepeda Motor Sewaan

March 13, 2023
bunga edelweis
Pariwisata

Pesona Bunga Edelweis di Gunung Burni Telong

March 11, 2023
Pantai Kelingking Bali
Agenda

Pantai Kelingking Bali Terbaik di Dunia 2023 versi TripAdvisor

March 7, 2023
Rekor penonton WSBK 2023
Agenda

Jumlah Penonton WSBK 2023 Tembus 59 Ribu, Pecah Rekor!

March 7, 2023

Terpopuler

  • Bandara Indonesia Paling Menyenangkan

    3 Bandara Indonesia Masuk Airport Paling Menyenangkan!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Begini 8 Tahapan Pembuatan Sepatu di Pabrik Manufaktur

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 15 Istilah dalam Dunia Tambang yang Sering Dijumpai

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 18 Unit Polisi di Indonesia, Ada yang Kerja Bareng Anjing

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • BUMN Tower di IKN Jadi yang Tertinggi se-Asia Tenggara

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Terapkan Teknik STOP untuk Mindfulness dan Atasi Cemas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Korlantas Polri Akan Menghapus Pajak Progresif Kendaraan Bermotor?

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Sampaijauh.com

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

Navigate Site

  • About Us
  • Pedoman Media Siber
  • Syarat dan Ketentuan Privasi
  • Contact
  • Redaksi

Follow Us

No Result
View All Result
  • Terbaru
  • Perindustrian
    • Logam
    • Kreatif
    • Pariwisata
    • IKM
    • Mamin
    • Otomotif
    • Ragam Industri
  • Inspirasi Nyata
    • Tokoh Inspiratif
    • Kelompok Inspiratif
    • Produk Inspiratif
  • Hiburan
    • Agenda
    • Gaya Hidup
    • Olahraga
    • Trending
  • Sains dan Teknologi
  • Cerita Korporasi
  • Kreasi
    • Foto
    • Video

© 2023 #inspirasinyatasekitarkita

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Go to mobile version